Joko Ribowo PSIS Semarang

Kondisi Kiper PSIS Usai Adu Bentrok dengan Ezechiel

Fachrizal Wicaksono - November 8, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Joko Ribowo selaku penjaga gawang PSIS Semarang masih merasakan sakit di bagian kepala usai terkena lutut salah satu pemain andalan Persib Bandung, Ezechiel N’Douassel di Stadion Jalak Harupat, Bandung pada Rabu (06/11).

Saat ini, kiper kedua PSIS Semarang tersebut masih merasakan sakit dan bengkak di bagian kepala lantaran benturan yang sangat keras pada pertandingan babak kedua.

Salah satu penjaga gawang PSIS Semarang tersebut mengungkapkan bahwa bentrokan dengan Ezechiel N’Douassel lumayan keras dan membuat bengkak.

Baca Juga: Persib Terancam Ditinggal Kippersluis

“Sampai siang ini, masih terasa sakit dan bengkak di bagian kepala. Kalau bisa dibilang, benturan ini lumayan keras,” ujar Joko Ribowo.

Selain Joko Ribowo, Tim medis PSIS Semarang, Dwi Yoga mengungkapkan terkait kondisi dari Joko Ribowo saat ini. Dia menilai Joko sedang dalam pemeriksaan lebih lanjut.

“Kiper kami (Joko) masih sedikit bengkang di bagian telinganya dan mengalami sakit kepala. Namun saya berpikir tidak akan menjadi masalah serius untuk kiper kami,” ujar Dwi.

“Kami akan terus menerus mengamati perkembangan selanjutnya. Jika memang diperlukan, kami akan melakukan rontgen bila beberapa hari bengkaknya belum pulih dan masih merasakan sakit kepala,” jelasnya.

Selalu update seputar Berita Liga Indonesia Terbaru hanya di Vivagoal.com