
Kontrak Berakhir, Persib Lepas Zulham dan Fabiano
Vivagoal β Liga Indonesia – Persib Bandung dikabarkan melepas Zulham Zamrun dan Fabiano Beltrame musim ini. Pasalnya nama kedua pemain tersebut tidak ada dalam skuad yang direncanakan pelatih Robert Albert untuk musim 2021.
Kepergian Zulham dan Fabiano sendiri dikonfirmasi oleh Direktur Persib Bandung, Teddy Tjahjono di web resmi Persib Bandung. Teddy mengucapkan terimakasih atas kontribusi keduanya selama menjadi bagian dari Maung Bandung.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kontribusi dan kerja sama Fabiano dan Zulham selama bermain di Persib,β ucap Teddy.
Di musim 2020 kedua pemain hanya bermain sebanyak satu penampilan bersama Persib Bandung. Fabiano bermain saat persib menghadapi Arema di bulan Maret, sedangkan Zulham kala Persib menjamu PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Selain Fabiano, pemain asing yang terakhir keluar dari Persib Bandung adalah Geoffrey Castillion. Ia dipinjamkan ke klub Serie C Italia, Como 1907. Castillion bermain untuk klub Italia tersebut hingga bulan Juni 2021 mendatang.
Baca Juga:
- Diam-Diam Eks Chelsea Antarkan Penyerang Persib Gabung Klub Italia
- Pelatih Persib Dukung penuh Peminjaman Castillio
- Persib Pinjamkan Castillion Ke Klub Italia
- Eks Bintang Persib dan Persebaya Resmi Gabung Klub Malaysia
Sementara beberapa pemain Persib lainnya dikabarkan mendapat tawaran dari beberapa klub luar negeri. Nama-nama, seperti Febri Hariyadi, Abdul Aziz, dan Beckham putra dikaitkan dengan beberapa klub baik Asia maupun Eropa.
Meskipun mendapatkan banyak tawaran dari klub luar negri, nama-nama diatas memutuskan untuk bertahan bersama Pangeran Biru. Keputusan ini bisa jadi berkaitan dengan kabar kompetisi yang akan segera bergulir kembali.
Kompetisi Liga 1 kemungkinan akan kembali digelar pada bulan tahun 2021. Sebelum kompetisi dimulai operator juga menyiapkan turnamen pra-musim dan saat ini Persib sedang dalam persiapan untuk menyusun kembali kekuatan menghadapi berbagai kompetisi di depan. (DIL)
Selalu update berita terbaru seputar Β Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com
