Site icon Vivagoal.com

Kontroversi Gol Pertama Liverpool ke Gawang Newcastle

Kontroversi Gol Pertama Liverpool ke Gawang Newcastle, Curang Atau Tidak?

Liverpool, Foto: dok Liputan6

VivagoalLiga Inggris – Duel Liverpool vs Newcastle United menghadirkan empat gol. Tapi ada kontroversi pada gol pertama The Reds yang dicetak Diogo Jota.

Liverpool sukses mengamankan tiga poin penuh saat bersua dengan Newcastle dini hari tadi di Anfield. Namun satu dari tiga gol kemenangan The Reds yang dicetak oleh Diogo Jota pada menit ke-21 justru mendapat perhatian pasca pertandingan.

Berawal dari umpan silang yang dilepaskan Sadio Mane, membuat dua pemain dari Newcastle saling berbenturan satu-sama lain. Akibat dari benturan tersebut, Isaac Hayden lalu terkapar di area kotak penalti dengan bola masih dalam ‘situasi hidup’.

Pada momen itulah si kulit bundar disepak Diogo Jota dari tepi gawang sebelah kiri dan menjadi gol. Hayden sendiri masih terus terkapar dan tanpa mengerang kesakitan memegangi kepalanya setelah bola masuk ke dalam gawang. Ia kemudian juga sempat mendapatkan perawatan di lapangan.

Menariknya kemudian adalah wasit yang memimpin pertandingan mengesahkan gol tersebut. Jadilah Liverpool berhasil menyamakan kedudukan jadi 1-1 setelah sempat tertinggal melalui gol Jonjo Shelvey di menit ke-6.


Baca Juga:


Menyoal hal itu, Trent-Alexander Arnold mengatakan bahwa Jota tidak berbuat curang dalam situasi macam itu. Pasalnya, wasit tidak meniup peluit tanda laga harus dihentikan dulu.

“Ketika pertandingan terus berlangsung seperti itu di kotak penalti mereka, Diogo (Jota) tidak benar-benar melihat siapa yang ada di bawah,” ucap Trent-Alexander Arnold seperti dilansir dari Mirror.

“Dia tidak berbuat curang karena peluit tidak berbunyi dan kami terus bermain dan mencetak gol, hanya itu yang bisa kami lakukan. Kami tidak curang atau melakukan sesuatu yang tidak sportif, kami bermain karena peluit tidak berbunyi dan mencetak gol dari situ.”

Kemenangan pada laga itu sendiri membuat Liverpool kini menempel ketat Manchester City di puncak klasemen. The Reds punya 40 poin dan bertengger di posisi kedua, tertinggal satu poin dari The Citizens. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version