Krisis Bek, Bayern Bidik Joao Cancelo di Bursa Januari

Krisis Bek, Bayern Bidik Joao Cancelo di Bursa Januari

Heri Susanto - December 31, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaBayern Munchen tengah diterpa krisis bek. Hal itu yang pada akhirnya membuat Die Roten tampil di bawah standar pada paruh pertama. Sebagai solusi atas permasalahan tersebut, nama Joao Cancelo pun coba menjadi bidikan.

Sekedar catatan, dari 17 pekan yang sudah dijalani, juara empat musim beruntun itu hanya memetik sepuluh kemenangan, tiga imbang dan sudah empat kali menelan kekalahan. Bahkan empat kekalahan tersebut dialami dari tim yang secara kualitas ada di bawah mereka. Alhasil, RB Leipzig menambil tahta pemuncak klasemen.

Hasil-hasil kurang sip ini ditengarai tidak lepas dari krisis bek tengah yang dialami Bayern. Mereka ditinggalkan David Alaba sejak pertengahan September lalu karena cedera paha pada kaki kiri. Diperkirakan, bek berusia 27 tahun itu bakal absen lama hingga bulan Februari mendatang.

Pada medio Oktober 2019, giliran Niklas Sule dan Lucas Hernandez yang masuk ruang perawatan akibat cedera lutut. Khusus untuk Sule, setelah menjalani operasi, bek 24 tahun itu diprediksi bakal absen lama hingga enam bulan kedepan. Alhasil, ini membuat Bayern tinggal punya Jerome Boateng sebagai bek tengah murni tuk mengawal pertahanan.

Sebagai solusi, Benjamain Pavard yang notabene adalah seorang bek kanan ditarik jadi bek tengah. Tapi Die Roten tak bisa mengelak kalau ketangguhan pertahanan mereka sudah memudar, terbukti dari jumlah kebobolan mereka yang sudah mencapai 22 gol, terbesar kedua setelah Dortmund di tim yang ada pada posisi lima besar klasemen.

Baca Juga: Perlu Bek Kanan Baru, Siapa Merapat ke Bayern Munchen?

Dengan situasi ini, media ternama asal Jerman, Kicker memberitakan kubu Die Roten kini mengarahkan bidikannya ke bek Manchester City, Joao Cancelo. Kans Bayern mendatangkan pemain asal Portugal terbilang besar.

Sejatinya, City tak keberatan melepas Cancelo ke tim lain andai ada yang membayar senilai 50 Juta Euro. Meski demikian, Bayern disebut ingin meminjam terlebih dulu mantan bek Juventus itu ke Allianz Arena.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com