Krisis Corona, Persita Putar Otak Atasi Persoalan Kontrak Pemain

Krisis Corona, Persita Putar Otak Atasi Persoalan Kontrak Pemain

Fido Moniaga - March 23, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – PSSI sudah dengan tegas menangguhkan kompetisi Shopee Liga 1 dan Liga 2. Klub promosi, Persita Tangerang pun terpaksa putar otak guna menyesuaikan kontrak para pemainnya.

Akitvitas sepakbola di Indonesia distop untuk batas waktu yang tidak ditentukan tuk mengantisipasi penyebaran virus Corona. Situasi ini secara otomatis berdampak besar bagi kondisi keuangan para klub peserta.

Pasalnya, ada potensi pihak sponsor klub bakal mengajukan revisi kontrak yang bakal menyebabkan penurunan nilai kesepakatan. Selain itu, klub juga dipastikan tidak bakal mendapat pemasukan dari tiket pertandingan.

Persita menjadi salah satu klub yang sedang menyusun cara untuk bisa mengatasi situasi pelik ini. Manajer Persita, Nyoman Suryantara mengaku pihaknya saat ini sementara membahas tentang kontrak pemain hingga staf di klub.


Baca Juga:



“Masalah kontrak akan kita sesuaikan. Kita sudah dapat keputusan yang jelas. Sepakbola ini menjadi salah satu industri yang dirugikan karena kondisi ini,” kata Nyoman Suryantara.

“Kalau kompetisi terus dijalankan, kita akan meminta diselesaikan sampai akhir tahun. Sebab, kontrak pemain Persita rata-rata habis akhir Desember 2020,” harapnya.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com