Kvaratskhelia Seorang Madridista, Tapi di Italia Cuma Ada Napoli
Vivagoal – Serie A – Agen dari bintang Napoli, Khvicha Kvaratskhelia, Mamuka Jugeli menyanggah peluang kliennya itu pergi menuju tim Italia lain, namun seperti memberi kode soal kepindahannya ke Real Madrid di masa depan.
Khvicha Kvaratskhelia tiba di Kota Naples pada bursa musim panas 2022 lalu dari Dinamo Batumi. Napoli tak butuh dana besar untuk mengamankan jasa Kvaratskhelia dengan tansfer 11,50 juta euro saja.
Tapi, kualitas seorang Kvaratskhelia justru berkali-kali lipat dari harga jualnya yang cukup murah. Ia dengan cepat bisa tumbuh sebagai salah satu pemain yang paling menyita perhatian saat ini.
Kvaratskhelia menjadi satu diantara pemain kunci yang membawa Napoli tampil impresif di berbagai ajang. Khusus di Liga Italia, Napoli untuk sementara berada di puncak klasemen dengan selisih 18 poin dari para rival.
Banyak tim besar Eropa lain, baik dalam muapun luar Italia, yang kini disebut menaruk minat mengamankan jasa dari Kvaratskhelia. Namun, Mamuka Jugeli mengatakan jika kliennya itu tidak memiliki rencana main di Italia, selain Napoli.
Baca Juga:
- Unggul 18 Poin dari Tim Rival, Spalletti: Napoli Belum Juara
- Ada Sponsor Baru di Jersey Inter Milan Musim Depan
- Jual Vlahovic ke Juventus, Fiorentina Untung Banyak
- Cerita Bek Serbia yang Kena ‘PHP’ dari Simone Inzaghi
“Khvicha menyukai segala sesuatu tentang Napoli dan untuk saat ini tidak ada ketertarikan dengan klub lain. Dia tidak akan pindah ke klub Italia mana pun. Saya berbicara dengan Khvicha dan dia mengaku kepada saya: ‘Mamuka, saya tidak akan bermain untuk tim Italia lain di luar Napoli’,” ujar Jugeli dilansir Football Italia.
“Kemudian saya tidak tahu apa yang akan terjadi dalam 10-15 tahun ke depan. Mungkin Inter akan memanggilnya dan dia ingin pergi ke sana. Tetapi sampai hari ini Ia tidak ingin tahu. Di Italia, baginya, hanya ada Napoli.”
Raksasa Spanyol, Real Madrid kabarnya jadi salah satu tim luar Italia, yang tertarik mendaratkannya. Menurut Jugeli, Kvaratskhelia merupakan seorang Madridista, walau keluarganya justru mendukung sang rival, Barcelona.
“Ayahnya dan saya mendukung Barcelona, tetapi Kvara mencintai Real. Jika saya melihatnya mengenakan seragam Barca, saya akan sangat senang, tetapi dia adalah penggemar Real Madrid.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com