Site icon Vivagoal.com

Lawan AC Milan, Alessandro Bastoni Waspadai Dua Pemain Ini

Lawan AC Milan, Alessandro Bastoni Waspadai Betul Dua Pemain Ini

Rafael Leao dan Theo Hernandez, Foto: dok situs resmi AC Milan

VivagoalSerie AInter Milan sedang bersiap melakoni Derby Della Madonnina jilid II musim ini dengan menghadapi AC Milan. Bek Nerazzurri, Alessandro Bastoni berbicara soal dua pemain Rossoneri yang paling berpotensi merepotkan timnya.

Di stadion Giuseppe Meazza, Minggu (6/2) dinihari WIB, duel Inter Milan vs AC Milan dalam laga lanjutan Liga Italia akan berlangsung. Pada laga ini, Inter akan mencoba memperbesar jarak dengan rival sekotanya tersebut.

Untuk sementara, Inter duduk di posisi pertama klasemen Liga Italia dengan nilai 53 poin. Sedangkan AC Milan berada di posisi ketiga dengan torehan 49 poin, sama dengan yang dikoleksi Napoli di urutan kedua, namun mereka kalah dalam hal produktivitas gol.

Derby Della Madonnina, Foto: dok Kompas

Dalam Derby Della Madonninna jilid I di paruh pertama lalu, Inter dan AC Milan hanya bisa bermain imbang 1-1. Gol cepat dari Hakan Calhanoglu mampu disamakan oleh Milan lewat gol bunuh diri Stefan De Vrij.

Merujuk pada hal tersebut, Alessandro Bastoni pun sadar betapa berbahayanya AC Milan. Menurutnya, Il Diavolo Rosso memiliki banyak amunisi berkualitas yang bisa saja menjegal Inter.


Baca Juga:


Khususnya di lini serang, Bastoni tak menampik sangat mewaspadai ketajaman dari attacante Milan, Rafael Leao. Baginya, Leao adalah salah satu pemain yang paling sulit ia jaga. Selain itu, Bastoni juga mengkhawatirkan kecepatan Theo Hernandes kerap beroperasii dari sisi kiri lapangan

“Theo adalah yang tercepat, sementara Leao adalah pemain yang paling sulit saya jaga,” ucap Alessandro Bastoni dikutip dari Football Italia. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version