Lawan Indonesia, Australia Sudah Belajar Penalti
Sumber: AFC

Lawan Indonesia, Australia Sudah Belajar Penalti

Muhammad Ilham - January 27, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Jelang melawan Timnas Indonesia, Timnas Australia melakukan latihan khusus yaitu penalti. Hal itu dilakukan untuk berjaga-jaga jika pemenang harus ditentukan lewat adu penalti.

Australia harus melawan Indonesia di babak 16 besar Piala Asia 2023, Minggu (28/1) malam WIB. Meskipun diunggulkan, The Socceroos, julukan Australia, tidak mau menganggap enteng skuad Garuda.

Bahkan, salah satu pemain Australia, Craig Goodwin, mengatakan jika timnya telah menerapkan latihan khusus yaitu penalti. Hal itu dilakukan sebagai antisipasi jika pertandingan kontra Garuda ditentukan hingga babak adu penalti, meskipun ia tidak mau itu terjadi.

“Saya pikir ketika berada di fase gugur, rintangannya akan semakin sulit. Jadi, kami sudah berlatih penalti agar terjadi skenario tersebut. Tapi, saya tidak ingin itu terjadi,” kata Craig Goodwin pada saat konferensi pers jelang laga, Sabtu (27/1) sore WIB, di Youtube resmi AFC.


Baca Juga:


Tetapi, jika itu terjadi, maka Craig Goodwin sudah memberikan wejangan kepada para pemain Australia lainnya, terutama yang muda. Pemain Al-Wehda itu yakin para pemain mudanya sudah siap untuk menjadi algojo penalti.

Lawan Indonesia, Australia Sudah Belajar Penalti
Sumber: AFC

“Anda lebih baik memikirkan untuk mencetak gol supaya negara bisa melangkah ke jenjang selanjutnya daripada kalau meleset. Saya pikir kami sudah sangat siap, sudah latihan juga, sehingga saya yakin kami baik-baik saja,” tambahnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com