Lawan Man City, Leeds United Janjikan Akan Pakai Gaya Permainan Ini
Leeds United vs Manchester City (Sumber: Bitter and Blue)

Lawan Man City, Leeds United Janjikan Akan Pakai Gaya Permainan Ini

Fachrizal Wicaksono - October 3, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Leeds United akan menghadapi Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini. Marcelo Bielsa menyebut Leeds United tak akan merubah gaya bermainnya melawan skuad besutan Pep Guardiola.

Duel Leeds United vs Man City akan berlangsung di Elland Road pada Sabtu (3/10/2020) malam WIB. Ini merupakan laga keempat Leeds di ajang Premier League musim 2020/2021. Dari sejumlah itu, Leeds bisa mengemas enam poin hasil dari dua kemenangan dan dua kali kalah, sementara City baru dua kali tampil dengan torehan tiga poin.

Meski berstatus bukan unggulan di laga ini, Marcelo Bielsa memastikan City tetap harus mewaspadai tim asuhannya. Pasalnya, The Whites sejauh ini sudah melesakkan delapan gol berkat gaya bermain mereka yang sangat menyerang.

Bielsa memastikan Leeds United bakal tetap bermain dengan gaya yang sama, yakni menyerang dan agresif seperti di laga-laga sebelumnya demi mengejar kemenangan. Bielsa mengaku dirinya tak opsi lain untuk merubah gaya bermain demi meredam keganasan pasukan The Citizens yang begitu dominan dalam ball possesion.


Baca Juga: 


“Ini salah satu laga terbesar di Liga Premier. Tapi kami tidak akan merubah cara kami bermain. Kami tidak tahu bagaimana bermain dengan taktik lain, kami akan melawan City sama seperti kami melawan tim-tim sebelumnya.” ucap Bielsa dilansir dari situs resmi Leeds.

“Saya tidak pernah merasa nyaman untuk membicarakan kelemahan lawan, kami cuma perlu berhati-hati. Tapi kami tetap bakal tampil menyerang. Saya tidak akan mundur, inilah gaya sepakbola saya.” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com