Legenda Manchester City Resmi Jadi Asisten Pelatih Klub Rusia
Sumber: Goal

Legenda Manchester City Resmi Jadi Asisten Pelatih Klub Rusia

Heri Susanto - June 15, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola – Legenda Manchester City, Yaya Toure resmi memulai karir manajerialnya sebagai asisten pelatih tim Russia Premier League, FK Akhmat. Ia diberikan kontrak hingga setahun ke depan.

Pemain asal Pantai Gading diharapkan bisa membantu kinerja pelatih Andrei Talalayev di bangku cadangan dan ruang ganti. Pengangkatan Yaya sebagai asisten pelatih sudah diumumkan oleh situs resmi klub.

“Mantan pesepakbola Yaya Toure telah bergabung dengan staf kepelatihan Thunderbirds. Pelatih kepala Andrey Talalaev akan menentukan tugasnya sebagai asisten,” bunyi pernyataan dari laman resmi klub.

“Kontraknya dihitung hingga akhir musim 2021/22. Yaya pernah bermain untuk tim seperti Beveren, Metalurh Donetsk, Monaco, Olympiakos, Barcelona dan Manchester City. Kami menyambut Yaya Toure dan mengatakan kepadanya: ‘selamat datang di Ahmat.’”


Baca Juga:


Semasa berkarir sebagai pesepakbola, Yaya sempat memperkuat Olympiacos, Barcelona, AS Monaco dan Manchester City. Bersama tim yang disebut terakhir, Yaya menghabiskan waktu selama 8 tahun dan memenangkan berbagai gelar seperti  tiga gelar Liga Primer, dua Piala Liga dan Piala FA.

Pemilik 101 caps Pantai Gading sempat memperkuat tim Qingdao Huanghai yang mentas di divisi dua Tiongkok. Ia sempat membatu tim promosi ke Liga Super pada musim depan. Setelah meninggalkan Negeri Tirai Bambu, Yaya sempat dikatikan bakal mentas di Brazil bersama Botafogo. Namun lantaran masallah keluarga, ia mengurungkan langkahnya untuk hengkang.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com