Asa M Taufiq Pasca Kedatangan Hariono ke BUFC

Leo Tupamahu Berharap Banyak Pada Pilar Anyar Serdadu Tridatu

Dimas Sembada - January 7, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Bali United bergerak cepat di bursa transfer Liga Indonesia. Rentetan nama baru didatangkan untuk memperkuat Serdadu Tridatu yang bakal manggung di Liga Champions Asia. 

Tercatat, Hariono, Gavin Kwan Adsit, Nadeo Argawinata, Lerby Eliandry,  dan Sidiq Saimima didatangkan. Pemain senior Bali United, Leonard Tupamahu pun buka suara soal para pemain baru Serdadu Tridatu tersebut.

Dia menanggapi positif kehadiran penggawa anyar Bali United tersebut. Leo berharap mereka bisa cepat beradaptasi dengan skuat besutan Stefano Cuggura Teco.

“Saya lihat kehadiran beberapa pemain baru sangat berarti positif untuk tim ini. Semua tahu pemain-pemain seperti Hariono, Nadeo, Gavin, Lerby serta Rahmat adalah pemain-pemain berkualitas.

Baca Juga: Target Persib Jelang Asia Challenge Cup 2020

“Selain itu mereka juga memiliki personal yang baik. Saya harap mereka bisa cepat adaptasi sehingga membantu tim meraih prestasi lagi tahun ini,” kata Leonard dilansir laman resmi klub.

Lebih lanjut, Leo punya harapan besar pada Nadeo yang dinilainya masih bisa berkembang sebagai penjaga gawang nomor Wahid. Kehadiran kiper-kiper sarat pengalaman dalam skuatpun diharap bisa menjadi mentor yang tepat buat Nadeo.

“Semoga dia bisa lebih berkembang lagi bersama Coach Andy Petterson di tim ini. Semoga dia juga bisa belajar dari senior-seniornya di tim ini seperti Wawan dan Reimas yang juga tampil bagus ketika dapat kesempatan,” ujar Leonard.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com