Liverpool Ditaklukkan West Ham, Klopp Pilih Salahkan Wasit
Liverpool, Jurgen Klopp, Foto: dok Bola Okezone

Liverpool Ditaklukkan West Ham, Klopp Pilih Salahkan Wasit

A Hendra - November 8, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Liverpool tumbang dalam lawatannya ke markas West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris. Manajer The Reds, Jurge Klopp lantas menyalahkan kinerja wasit yang dianggap merugikan timnya.

Liverpool kalah dengan skor ketat 2-3 saat menghadapi West Ham United di London Stadium, dalam lanjutan gameweek ke-11 Liga Inggris, Minggu (7/11) malam WIB. Dalam laga tersebut, The Reds sejatinya tampil sangat dominan atas tim tuan rumah.

Tercatat, Liverpool terus menggempur lini pertahanan The Hammers dengan penguasaan bola mencapai 70 persen. Selain itu, Si Merah juga tercatat mampu melepaskan hingga 16 percobaan tembakan dengan 5 di antaranya on target.

Namun, West Ham malah mampu unggul 3-1 terlebih dahulu melalui gol bunuh diri Alisson Becker di menit ke-4, Pablo Formals pada menit ke-67 dan Kurt Zouma di menit ke-74. Liverpool sejatinya masih mampu membalas dua gol melalui Trent-Alexander Arnold dan Divock Origi, namun hingga laga tuntas, tak ada lagi gol yang bisa diciptakan.


Baca Juga:


Jurgen Klopp merasa Liverpool sangat tidak layak menelan kekalahan dari West Ham jika berkaca pada penampilan mereka selama 90 menit. Klopp menuding wasit adalah penyebab kekalahan Sadio Mane dan kolega. Untuk gol pertama, Klopp menilai itu seharusnya sebuah pelanggaran karena sebelum gol tercipta, tangan Angelo Ogbonna mengganggu Alisson Becker.

“Gol pertama mereka pelanggaran terhadap kiper, lengannya Ogbonna menepis lengan Alisson jadi bagaimana dia bisa menangkap bola? Itu tidak masuk akal,” ungkap Klopp dilansir dari BBC Sport.

Selain itu, Klopp juga mengeluhkan wasit tidak memberi kartu merah kepada Aaron Cresswell yang melakukan tekel ke Jordan Henderson dengan terjangannya ke posisi dekat lutut.

“Aaron Cresswell melakukan aksi berbahaya ke Jordan Henderson. Dua situasi yang berpengaruh, tetapi bukan West Ham yang bikin keputusan dan mereka memenangkan pertandingan,” Klopp melanjutkan. “Orang akan mengatakan saya cuma buat-buat alasan, tapi saya santai saja. Anda membutuhkan keputusan normal dari wasit dan dia tidak melakukan itu,” tegasnya.

Hasil negatif ini membuat Liverpool yang sempat ada di posisi kedua harus puas turun satu strip ke posisi tiga klasemen dengan 23 poin, kalah selisih gol dari Manchester City yang naik ke urutan dua, dan terpaut 3 angka dari Chelsea di peringkat pertama. (HS)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com