Liverpool Optimistis Bisa Angkut Alexis Mac Allister
Vivagoal – Liga Inggris – Liverpool optimis bisa memboyong Alexis Mac Allister musim panas mendatang dengan budget sebesar 70 juta pounds.
Liverpool memang sangat membutuhkan gelandang baru musim panas mendatang. Karena banyak pemain mereka terutama di lini tengah yang sudah menua dan juga beberapa bahkan akan cabut dari skuat mereka musim depan.
Karena itulah Liverpool ingin untuk bisa memboyong Mac Allister musim panas ini. Sebelumnya Liverpool juga telah mencoba untuk menggaet gelandang Dortmund Jude Bellingham. Akan tetapi karena harga yang terlalu tinggi akhirnya The Reds memutuskan untuk menyerah dari persaingan.
Baca Juga:
- Manchester City Gilas Everton, Gundogan: Ini Seperti Partai Final
- Menang 3-0 Atas Everton Jadi Modal Bagus City Hadapi Madrid
- Dicari! Siapa Bisa Kalahkan Manchester City?
- Kans Juara Arsenal Pupus, Pengalaman City yang Berbicara
Untuk Alexis Mac Allister sendiri dikabarkan akan menjadi prioritas utama Liverpool musim panas nanti. Hal ini dikarenakan sang manajer Jurgen Klopp sangat tertarik dengan sang gelandang dan menyukai gaya bermainnya.
Dilansir dari Mirror, untuk merekrut sang gelandang Liverpool telah menyiapkan dana 70 juta pounds. Tak hanya itu mereka juga siap memberikan gaji yang lebih besar dibandingkan gaji Brighton yang dikabarkan akan mencapai 3 kali lipat gaji Mac Allister di Brighton. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com