Christopher Nkunku Sudah Oke Dengan Kontrak dari Chelsea
Christopher Nkunku, Foto: dok sportstars.id

Lolos atau Tidak ke Liga Champions, Nkunku Tetap Menuju Chelsea

Irman Maulana - March 14, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Tim kaya raya Inggris, Chelsea tetap bisa mendapatkan jasa dari bintang RB Leipzig, Christopher Nkunku, terlepas apakah mereka lolos ke Liga Champions musim depan atau tidak.

Dilansir Sky Sports Jerman, Christopher Nkunku bakal segera menjadi rekrutan terbaru dari Chelsea di musim depan. Posisi yang kini masih tertahan di peringkat ke-10 dalam tabel klasemen Liga Inggris tak mempengaruhi keputusan Nkunku.

Nkunku sejatinya baru menandatangani kontrak baru bersama Leipzig pada Bulan Juni 2022 lalu. Namun, namanya terus dikaitkan dengan kedatangan menuju Stamford Bridge, walau musim 2022/23 baru sepertiga jalan.

Christopher Nkunku Dikhawatirkan Absen Bela RB Leipzig Kontra Man City di Liga Champions
Sumber: Republika

Menurut laporan, kubu London Barat membutuhkan dana sekitar 60 juta euro atau sekitar 988 miliar untuk mengamankan jasa dari Nkunku.Nantinya bersama Chelsea, Nkunku disebut bakal mengikat kontrak panjang dan diprediksi baru diperkenalkan pada akhir musim.

Ketika resmi menjadi bagian dari The Blues nanti, nilai 60 juta euro itu bakal membuat nama Nkunku jadi pemain termahal ke-4 dibawah rezim baru Todd Boehly. Nkunku hanya kalah dari Enzo Fernandez (121 juta euro), Wesley Fofana (80,40), Mykhailo Mudryk (70), dan Marc Cucurella (65,30).


Baca Juga:


Kehadiran Nkunku tentu bakal pula menambah daya gempur pasukan Graham Potter. Ia akan jadi pemain terbaru ke-4 yang bertipe menyerang, setelah Mudryk, Noni Madueke, dan Joao Felix.

Apalagi Potter kini mulai kembali bangkit dengan meraup tiga kemenangan beruntun di semua ajang. Dimulai dengan hasil 1-0 atas Leeds, 2-0 melawan Dortmund di Liga Champions, dan terbaru 3-1 saat hadapi Leicester akhir pekan lalu.

RB Leipzig Konfirmasi Christopher Nkunku Absen Sampai Bulan Februari
Sumber: bolaksor.com

Di musim ini, Nkunku tampil produktif untuk RB Leipzig dari total 27 laga di semua ajang. Tercatat Nkunku bisa menyumbangkan hingga 17 gol serta lima assists bersama Die Rotten Bullen.

Namun, produktivitas itu belum menjamin Nkunku bisa langsung tajam ketika bergabung ke Chelsea. Ia perlu melihat kasus dari Timo Werner yang mengerikan selama di Bundesliga, namun tumpul selama bersama Chelsea pada medio 2020-2022 silam.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com