Lolos Ke Piala Dunia, Hansi Flick Puji Sikap Timnas Jerman
Timnas Jerman – Kompas

Lolos Ke Piala Dunia, Hansi Flick Puji Sikap Timnas Jerman

Catrine Mega - October 13, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Timnas Jerman memastikan posisi di puncak klasemen Grup H Kualifikasi Piala Dunia 2022. Hal ini didapatkan dari hasil kemenangan telak mereka atas Makedonia Utara.

Pelatih Jerman, Hansi Flick mengaku sangat senang dengan kualitas pemainnya saat ini. Mereka bermain dengan mentalitas tinggi dalam menyarankan empat gol tanpa balas ke gawang Makedonia.

Jerman membuka gol pertama lewat Kai Havertz yang dilakukannya di menit 50. Kemudian rekan satu tim Havertz di Chelsea, Timo Werner menambah dua gol lagi sebelum kemenangan ditutup oleh gol Jamal Musiala di menit 83.

Hasil ini membuat Jerman memastikan diri lolos ke babak final Piala Dunia Qatar 2022. Mengakui hal tersebut Hansi Flick mengaku sangat bahagia.

Ia bangga dan memuji anak asuh atas sikap mereka di atas lapangan. Kai Havertz dan kawan-kawan sama sekali tidak memberikan peluang kepada Makedonia meski di babak pertama mereka bermain imbang tanpa satu gol pun.

“Kami telah lolos dan itulah yang kami inginkan. Saya harus memuji para pemain atas sikap mereka, mereka tidak membiarkan mereka memiliki peluang,” ungkap Flick.

Flick mengakui bahwa di babak pertama anak asuhnya masih belum bisa memaksimalkan diri. Mereka bermain seperti saat melawan Rumania pekan lalu.


Baca Juga:


“Babak pertama agak liar, kami kurang presisi seperti saat melawan Rumania,” tambahnya mengacu pada kemenangan 2-1 pekan lalu.

Namun akhirnya mereka bisa membuktikan diri dengan gol pertama Kai Havertz. Aksi gol pun terus berlanjut sepanjang babak kedua.

“Kami menendang setelah gol pertama dan klinis, jadi saya pikir kami bisa puas,” pungkasnya. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com