Pellegrini Tebus ‘Dosa’, Cetak Gol Penalti Kemenangan AS Roma
Vivagoal – Serie A – Lorenzo Pellegrini sempat jadi pesakitan ketika sepakan penaltinya gagal berbuah gol di laga AS Roma melawan Empoli pada pekan keenam Liga Italia. Namun Pellegrini berhasil bangkit dan memberi kemenangan buat Giallorossi di laga kontra Sampdoria.
Di Stadion Carlo Castellani, 13 September lalu, Lorenzo Pellegrini membuang peluang untuk menambah keunggulan AS Roma atas Empoli. Dalam kedudukan 2-1, bola sepakan penalti Pellegrini malah membentur mistar gawang.
Beruntung, Rui Patricio tampil apik di bawah mistar gawang membuat Roma berhasil mempertahankan kemenangan atas Empoli. Jose Mourinho selaku allenatore Roma tak bisa menyembunyikan kekecewaannya saat itu.
Ia frustasi karena dalam posisi unggul satu gol, mereka terus berada dalam ancaman Empoli hingga akhir pertandingan.
“Kami bisa saja menang dengan cara lain, dengan lebih tenang. Kalau kami unggul 3-1 kami bisa saja mengelola pertandingan dengan lebih baik.” ucap Mourinho kala itu.
Baca Juga:
- Mourinho Yakin Sampdoria Tak Akan Degradasi di Akhir Musim
- AS Roma Memang Pantas Menang Atas Sampdoria
- Misi Sulit Il Samp Cari Kemenangan Pertama di Liga Italia
- Stankovic Lupakan Sejenak Pertemanannya Dengan Mourinho
Lorenzo Pellegrini sendiri tak lantas patah semangat. Ia sama sekali tak trauma jika harus menendang penalti lagi untuk AS Roma. Dan ketika Alex Ferrari melakukan handball di area kotak terlarang pada laga Roma vs Sampdoria, Selasa (18/10) dinihari WIB di Stadion Luigi Ferraris, Pellegrini tanpa ragu maju sebagai eksekutor penalti, dan sukses mengecoh Emi Audero.
Gol tersebut menjadi satu-satunya yang tercipta di laga tersebut, dan AS Roma pun pulang membawa tiga poin sekaligus mengantarkan mereka naik ke posisi empat besar klasemen sementara Liga Italia dengan 22 poin dari 10 laga.
“Itu adalah penalti yang kami butuhkan untuk mencetak gol, tetapi saya tidak ragu untuk mengatasinya,” kata Pellegrini dilansir dari situs resmi AS Roma.
“Mungkin di Empoli di mana saya gagal mengeksekusi penalti, saya sedikit melenceng dari gawang dan melewatkan peluang, tetapi hari ini saya tahu saya harus mencetak gol.
“Hari ini adalah kemenangan besar, bukan karena penalti atau penampilan babak pertama, tetapi karena di babak kedua kami menunjukkan bahwa tekad kami untuk menang adalah sesuatu yang sangat mengesankan.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com