Madrid vs Liverpool di Final Liga Champions: Mo Salah Usung Misi Balas Dendam
Vivagoal – Liga Champions – Real Madrid berhasil bangkit untuk menumbangkan Manchester City dan lolos ke final Liga Champions musim. Keberhasilan Los Blancos menembus partai puncak sekaligus membuat harapan bintang Liverpool, Mohamed Salah terwujud.
Mohamed Salah bersama Liverpool sudah lebih dulu memastikan diri lolos ke final Liga Champions usai mendepak Villarreal dalam duel dua leg di semifinal. The Reds lolos ke final dengan keunggulan agregat telak 5-2.
Usai laga leg kedua di Estadio de la Ceramica, markas Villarreal, Rabu (4/5), Mohamed Salah lantas mengungkapkan harapannya agar Liverpool bisa berjumpa dengan Real Madrid di partai final Liga Champions musim ini.
“Saya ingin bermain menghadapi Real Madrid. Saya harus jujur,” kata Mo Salah.
“Jika Anda bertanya kepadaku secara pribadi, aku ingin melawan Madrid.”
Pada akhirnya, keinginan si Raja Mesir tersebut terwujud, setelah Real Madrid sukses mempecundangi Man City di leg kedua yang digelar di Santiago Bernabeu, Kamis (5/5) dinihari WIB dengan skor telak 3-1. Los Blancos pun lolos ke final dengan keunggulan agregat 6-5.
Baca Juga:
- Final Liga Champions: Liverpool Selalu Kalah Lawan Madrid
- Sadio Mane Pemain Afrika Tertajam di Fase Gugur Liga Champions
- Kepalang Tanggung, Liverpool Harus Quadruple Musim Ini
- Pujian Tiga Legenda Inggris Buat Luiz Diaz Sang Supersub
Di sisi lain, Mo Salah menyambut gembira kemenangan sekaligus kelolosan Madrid di sosial media pribadinya. Mantan bomber Chelsea dan AS Roma itu memastikan dirinya kini siap melakukan aksi balas dendam atas El Real.
Pasalnya, selama berkostum Liverpool, Mohamed Salah sejatinya telah empat kali berjumpa dengan Real Madrid di Liga Champions. Namun, Liverpool bersama Salah belum sekalipun bisa menang, dengan rekor tiga kali kalah dan sekali imbang, termasuk kekalahan 3-1 di final Liga Champions musim 2017/2018. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com