Man United Diimbangi Palace Karena Goyah di Menit Akhir
Man United vs Palace, Foto: dok Goal

Man United Diimbangi Palace Karena Goyah di Menit Akhir

A Hendra - January 19, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Manchester United memulai positif tapi kemudia meredup seiring berjalannya pertandingan. Hasil imbang kontra Crystal Palace karena Setan Merah melepaskan kendali permainan.

Manchester United ditahan imbang Crystal Palace 1-1 dalam pertandingan di Selhurst Park, Kamis (19/1) dinihari WIB pada laga tunda pekan ke-7 Liga Inggris. Unggul lebih dulu lewat Bruno Fernandes di menit ke-43, The Red Devils lantas kebobolan di masa injury time, tepatnya pada 90+1 va gol Michael Olisse.

Peluang Manchester United untuk memenangi pertandingan pun mengecil mengingat pertambahan waktu yang diberikan wasit hanya lima menit. Skor 1-1 pun bertahan hingga peluit akhir berbunyi.

Man United Diimbangi Palace Karena Goyah di Menit Akhir
MU vs Palace, Foto: dok @PremierLeague

Manchester United sendiri sebenarnya begitu menguasai jalannya pertandingan dengan persentase ball possesion mencapai 61 persen, plus mencatatkan akurasi umpan sukses sebesar 81 persen. Tapi kemudian Man United kesulitan dengan Palace yang bermain lebih intens dan agresif.

Sebagai bukti, meski cuma punya penguasaan bola sebesar 39 persen, Palace tetap mampu menciptakan hingga 10 tembakan dengan 7 diantaranya dilepaskan di babak kedua. David De Gea pun mengakui timnya goyah dan kehilangan struktur permainan.


Baca Juga:


“Kami kehilangan kendali pertandingan dan kemudian mereka mulai menciptakan peluang-peluang, dan mereka mencetak gol dari tendangan bebas,” kata De Gea dilansir dari BBC.

“Kalau kami ingin menang di laga-laga sepert ini, kami harus mengontrol pertandingan sampai akhir. Kami membuang dua poin hari ini,” kesalnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com