Mantan Pelatih Inggris Akui Kualitas Garuda Select

Mantan Pelatih Inggris Akui Kualitas Garuda Select

Fachrizal Wicaksono - March 2, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Indonesia – Skuat Garuda Select di Inggris telah menerima kekalahan saat bersua dengan Gillingham FC U-18. Tepatnya pada Rabu (27/02/19) dengan skor akhir 2-0.

Walaupun demikian, tim pelatih mengakui jika terdapat peningkatan kualitas permainan Bagus Kahfi dan kawan-kawan. Yang mana kurang lebih enam pekan menjalani pemusatan latihan di Inggris.

Tidak hanya dipantau oleh sang pelatih yang merupakan legenda Chelsea, Dennis Wise. Dan juga eks pemain Nottingham Forest, Des Walker, sesi latihan Garuda Select juga dihadiri legenda Timnas Inggris. Yang pernah mendapuk sebagai pelatih Timnas Inggris U-21, yakni Stuart Pearce.

Ekspelatih Manchester City tersebut kemudian melayangkan pujian kepada skuat muda asal Indonesia, termasuk kualitas pelatihan yang diberikan oleh Dennis Wise dan Des Walker.

[irp]

“Para pemain berlatih dengan intensitas tinggi tapi sangat antusias,” ucap Stuart Pearce saat menyaksikan langsung sesi latihan pada Jumat (01/03/19) pagi waktu setempat.

“Menurut saya program ini adalah kesempatan yang fantastis untuk para pesepakbola muda untuk menambah pengalaman di luar negeri, lingkungan yang lain, dengan program berbeda. Saya harap mereka memanfaatkan program ini dengan maksimal,” paparnya.

Bersama Des Walker, Stuart Pearce memang pernah memperkuat Nottingham Forest sebagai pasangan bek yang dinilai tangguh dalam mengawal pertahanan tim. Keduanya bahkan masuk sebagai starting 11 Nottingham Forest All The Time.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com