Marcel Sabitzer Yakin Balikan Kedudukan di Anfield
Vivagoal – Bundesliga – Pemain RB Leipzig Marcel Sabitzer, mengungkapkan kekecewaannya yang meraih hasil minor pasca bertemu Liverpool pada (17/2) dinihari tadi. Ia mengatakan bahwa selama pertandingan Leipzig telah menampilkan permainan terbaik mereka.
Dua gol yang terjadi pada leg pertama Leipzig melawan Liverpool di babak 16 besar Liga Champions adalah hasil dari kesalahan individu. Hal itu diakuinya membuat mereka frustrasi selama pertandingan.
“Sayangnya, kami memulai babak kedua dengan dua kesalahan individu, yang sangat membuat frustrasi. dan sulit untuk diterima.” ucap Sabitzer setelah pertandingan.
Ia menjelaskan jika sepanjang pertandingan mereka menampilkan permainan yang baik. Mereka menciptakan dua atau tiga peluang bagus.
“Untuk rentang waktu permainan yang panjang, kami menampilkan performa yang baik dan memiliki dua atau tiga peluang bagus.” ujar Sabitzer dikutip dari web resmi RB Leipzig.
Baca Juga:
- RB Leipzig Kalah 2-0 Oleh Liverpool, Mo Salah dan Sadio Mane Jadi Pencetak Gol
- Menang Atas Leipzig Karena Liverpool Ogah Merasakan Kalah Lagi
- Leipzig Pastikan Takan Diperkuat Forsberg Saat Berlaga di Budapest
- Leipzig vs Liverpool: Ada Misi Balas Dendam Nagelsmann
Tertinggal dua gol sama sekali tidak membuat Die Roten Bullen tertekan. Sabitzer mengaku Leipzig justru memberikan tekanan dan mampu meneruskan apa yang mereka bangun sebelum tertinggal dari Mo Salah CS.
“Kami tidak akan tertekan karena kesalahan-kesalahan itu. Kami akan melanjutkan dari apa yang kami tinggalkan: menerapkan banyak tekanan dan membuat gerakan menyerang yang baik.” tambahnya.
Sementara itu, saat menjalani leg kedua, Die Roten Bullen akan memperbaiki kesalahan mereka pada pertandingan semalam. Pemain berusia 26 tahun tersebut menegaskan bahwa mereka tidak akan menyia-nyiakan peluang di Anfield pada leg kedua dan yakin bahwa Leipzig masih bisa lolos.
“Mencetak gol akan membuat kami (bermain) lebih mudah. Kami yakin bisa maju karena kami tahu kualitas yang kami miliki.” pungkasnya. (DIL)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com