Site icon Vivagoal.com

Marcus Rashford Berterima Kasih Pada Erik Ten Hag

Jangan Buang-Buang Peluang Mulu Marcus Rashford

Marcus Rashford, Foto: dok Bolaskor

VivagoalLiga Inggris – Pemain Man United, Marcus Rashford berterima kasih pada peran besar Erik ten Hag yang menurutnya berhasil mengembalikan kepercayaan diri dan juga insting menyerangnya untuk menjebol gawang lawan.

Rashford memang musim sebelumnya mengalami penurunan performa dalam bermain yang cukup signifikan. Akan tetapi kini setelah berada di bawah era Erik Ten Hag sebagai pelatih baru, pemain Inggris tersebut berhasil bermain lagi dengan performa optimalnya.

Marcus Rashford, Foto: dok Football5star

Total dari 18 laga bersama skuat Man United, Rashford berhasil mencetak 3 assist dan juga 8 gol. Tak hanya itu, karena performa apiknya, kini Rashford berhasil dipanggil ke timnas Inggris asuhan Gareth Southgate.


Baca Juga:


“Saya lebih efektif, dan berada di posisi yang lebih berbahaya untuk lawan. Saya bisa membantu skuat saya menang dalam pertandingan. Mencetak gol dan juga assist yang menjadi salah satu tujuan saya sebagai pemain.”

“Itu mungkin karena skema dan gaya permainan yang kami lakukan sekarang, kualitas peluang yang lebih terbuka dengan permainan sepak bola yang agresif. Ten Hag menyukai penguasaan bola, tapi dia juga mendukung kami untuk mencetak gold an itulah yang membuat saya menyukainya, saya benar benar menikmati waktu bermain di bawah pelatihannya,”ujar Rashford dilansir dari The Sun.

Marcus Rashford, Foto: dok bola okezone

Sebagai tambahan Rashford juga menegaskan apabila dirinya ingin Man United bangkit. Dan salah satu target terbarunya adalah untuk bisa mengalahkan Fulham pada hari minggu (13/11). (RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version