Masih Ditangani Pelatih Eropa, Kepulangan Egy-Witan Bukan Penurunan Karier
Vivagoal – Liga Indonesia– Pemain Bali United, Ilija Spasojevic turut berkomentar perihal perpindahan pemain di bursa transfer yang cukup memanas di putaran kedua BRI Liga 1 2022/23.
Diketahui kalau dua pemain Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman kembali ke Tanah Air usai sebelumnya memperkuat klub Eropa, mulai di Polandia hingga Slowakia.
Egy lebih dulu diresmikan menjadi penggawa baru Dewa United. Tak lama kemudian, Witan resmi bergabung dengan raksasa Liga 1, Persija Jakarta.
Akan tetapi, Spasojevic menilai keputusan dua pemain penyerang tersebut bukan lah sebuah penurunan karier. Baik Egy maupun Witan masih akan dilatih oleh juru taktik yang berasal dari Eropa.
Baca Juga:
- Disandingkan dengan Suporter Terbaik Asia, Bobotoh Lebih Bergairah
- Persija vs RANS Nusantara: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- KMSK Deinze Siap Bantu Marselino Kembangkan Karier Sepakbolanya
- Egy Maulana Siap Debut sebagai Starter Lawan Madura United
Persija saat ini ditangani oleh pelatih asal Jerman, Thomas Doll. Sementara, Dewa United diarsiteki pelatih asal Belanda, Jan Olde Riekerink.
“Saya pikir mereka berdua memilih tim yang bagus dan memilih tim yang dilatih oleh pelatih Eropa. Jadi saya pikir sama saja karena mereka bekerja dilatih oleh pelatih Eropa,” kata Spaso dikutip dari laman resmi Bali United.
“Pelatih satu dari Belanda dan Persija dengan pelatih dari Jerman yaitu Thomas Doll. Jadi mereka tidak ada penurunan karier di sini dan mungkin ketika kembali ke Eropa, mereka tidak ada masalah karena sudah kerja dengan pelatih Eropa.”
FK Radnik Surdulica adalah salah satu klub Serbia yang pernah disinggahi Witan di tahun 2020 sementara klub asal Polandia, Lechia Gdansk adalah klub yang juga pernah disinggahi kedua pemain ini.
Egy terlebih dahulu bergabung dengan tim Lechia Gdansk pada tahun 2018 sementara Witan menyusul pada tahun 2021 lalu. Di tahun Witan bersama Lechia Gdansk, Egy berpindah klub asal Slowakia, FK Senica.
Witan pun menyusul di tahun 2022, yang membuat mereka menjadi rekan di lapangan hijau sebagai pemain Zahoraci yang berbasis di kota Senica.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com