Pochettino Percaya Diri Lolos di Carabao Cup

Menang Atas West Ham, Spurs Bertemu Arsenal Di Carabao Cup

Dimas Sembada - November 1, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Berita Bola – Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino mengaku keberhasilan timnya lolos ke fase berikutnya di Carabao Cup sangat penting bagi mental pemain terlebih mereka akan bertemu Arsenal.

Spurs menjalani jadwal yang cukup padat musim ini. Mereka baru saja melakoni babak keempat Carabao Cup dengan mengalahkan West Ham United dengan skor meyakinkan 1-3.

Kemenangan itu sendiri dirasakan cukup menggembirakan mengingat mereka baru saja menelan kekalahan dari Manchester City di Liga Primer Inggris beberapa hari yang lalu. Tampil kandang sendiri mereka kalah tipis melalui gol tunggal Riyad Mahrez.

“Performa kami sangat bagus, kami selalu mencoba bermain lebih baik tetapi untuk situasi yang berbeda kami harus tetap senang. Beberapa pemain bekerja sangat keras, mencoba menunggu kesempatan mereka. Davinson Sanchez bermain dua laga dalam 48 jam, dan dia sangat fantastis,” ujar Pochettino di Sky Sports.

[irp]

Pochettino mengaku kemenangan yang diraih atas The Hammers bukanlah kemenangan yang mudah. Tidak hanya itu suntikan moral sangat dirasakan mengingat padatnya jadwal dan lawan selanjutnya yang juga tak kalah kuat, Arsenal.

“Saya merasa sangat bahagia, memainkan dua laga kompetitif dalam 48 jam, Manchester City lalu derby London. Saya merasa sangat bangga,” sambungnya.

Pada babak kelima nanti Spurs akan berkunjung ke markas Arsenal di Emirates Stadium pada 19 Desember. Mengingat rivalitas diantara keduanya terlebih hubungan baiknya dengan Unai Emery, pelatih asal Argentina itu mengaku sangat antusias menyambut laga nanti.

“Saya pikir dia adalah salah satu pelatih terhebat. Tentu saja sedikit ironis bahwa tim terburuk lawan kami adalah West Ham lalu Arsenal, tetapi saya menyukai Manuel Pellegrini dan Unai dan kami menjalin hubungan yang sangat baik,” tandas dia.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com