Meski Kalah, Para Pemain Rangers Sudah Sangat Membanggakan
Vivagoal – Europa League – Rangers gagal menjadi juara Liga Europa setelah ditaklukkan Eintracht Frankfurt di partai puncak. Meski begitu, gelandang Rangers, Steven David tetap bangga dengan pencapaian timnya.
Setelah sempat diatas angin usai berhasil unggul 1-0 di menit ke-57 lewat gol Joe Aribo, Rangers membuang momentum setelah dikalahkan Eintracht Frankfurt melalui adu penalti pada laga final Liga Europa di Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (19/5) dini hari WIB.
Hasil ini makin diperparah dengan kenyataan bahwa Rangers sejatinya masih sedikit dominan atas wakil Bundesliga Jerman tersebut. Sepanjang laga, Rangers mampu unggul tipis dalam hal penguasaan bola sebesar 52 persen berbanding 48 persen milik Frankfurt.
Di babak adu penalti, Rangers takluk dengan skor 5-4 setelah Aaron Ramsey yang baru dipinjam dari Juventus pada Januari 2022 lalu menjadi satu-satunya penendang yang gagal menjaringkan bola.
Kendati demikian, Steven Davis menilai Rangers tetap layak berbangga. Pasalnya, perjalanan mereka menuju final begitu luar biasa hebat. Dua raksasa Bundesliga, yakni Borussia Dortmund dan RB Leipzig ditaklukkan, termasuk menjinakkan Crvena Zvezda yang merupakan satu-satunya klub asal Serbia bisa meraih gelar Liga Champions sepanjang sejarah.
Baca Juga:
- Rangers: Sudah Sampai di Final, Menyakitkan Jika Pulang Tanpa Trofi
- Rangers Gagal Juara Liga Europa, Van Bronckhorst: Penalti Seperti Lotere
- Dibuang Juventus, Ramsey Jadi Dalang Kegagalan Rangers di Liga Eropa
- 4 Fakta Usai Duel Frankfurt vs Rangers di Final Liga Europa
“Kami sudah mengerahkan segalanya di lapangan. Hasil ini jelas menjadi salah satu yang paling menyakitkan.” ucap Steven Davis di situs UEFA.
“Namun meski ada kekecewaan, saya sangat bangga dengan para pemain, staf, dan penggemar, karena kami tahu betapa sulitnya untuk mencapai tahap ini.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Europa League hanya di Vivagoal.com