Conte Butuh Dukungan Finansial Untuk Bawa Tottenham Juara
Antonio Conte, Foto: dok Bolasport

Meski Kesulitan di Tottenham, Conte Menikmati Kepulangannya ke Inggris

Daniel Nugraha - November 27, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte mengaku kalau dirinya menikmati masa kembalinya dirinya ke Liga Inggris. Meski saat ini Conte harus mengakui kalau level Tottenham memang tidak terlalu tinggi dan juga kompeten.

Antonio Conte telah memilih untuk kembali ke Liga Inggris setelah 4 tahun yang lalu dipecat dari Chelsea dan tepat setelah 4 bulan ia meninggalkan Inter Milan.

Sayangnya Tottenham yang kini diasuhnya bukanlah tim yang cukup besar seperti yang pernah ditanganinya. Bahkan baru – baru ini timnya juga mengalami kekalahan memalukan setelah dikalahkan oleh klub asal Slovenia, NS Mura di ajang Liga Konferensi Eropa 2021/22.

Mura sendiri sekaligus menjadi tim dengan peringkat terendah di Liga Konferensi Eropa. Meskipun demikian conte mengatakan kalau dirinya tetap menikmati kembalinya dirinya ke Inggris.


Baca Juga:


β€œBisa kembali ke liga primer membuatku bahagia. Aku tak berpikir kalau akan merindukan pekerjaan ku setelah 4 bulan. Dan itu benar terjadi, saya bangga bisa disini. Tottenham adalah tempat terbaik dan saya menikmati setiap saat bekerja di sini,” ujar Conte

Tidak hanya itu harus diakui bahwa salah satu daya Tarik untuk menangani Spurs adalah dari sosok Harry Kane sendiri yang sempat menjadi target dari banyak tim besar Eropa. Bahkan termasuk ketika Conte masih melatih Chelsea pun ia sempat ingin mendatangkan kapten The Three Lions tersebut ke Stamford Bridge.

Kini Tottenham harus berusaha bangkit dari rasa malu pasca pertandingan pertengahan pekan kemarin dengan menghadapi Burnley. Namun pelatih asal Italia itu juga menyadari skuadnya harus bisa bertarung lebih baik dengan tampil maksimal demi meraih poin penuh akhir pekan ini. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com