Meski Tersingkir, Van Persie Bangga dengan Performa Feyenoord
Sumber: X/Feyenoord

Meski Tersingkir, Van Persie Bangga dengan Performa Feyenoord

Catrine Mega - March 12, 2025
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga ChampionsFeyenoord harus merelakan tempat di babak delapan besar jatuh ke tangan Inter Milan setelah menelan kekalahan 2-1 di San Siro, Rabu (12/3) dini hari WIB. Meski tersingkir dari Liga Champions, Robin van Persie tetap mengapresiasi para pemainnya yang berjuang keras menciptakan keajaiban.

Sudah unggul 2-0 dari leg pertama lalu, Inter memperlebar keunggulan melalui gol Marcus Thuram hanya delapan menit setelah kickoff dimulai. Feyenoord berhasil memperkecil ketertinggalan berkat penalti dari Jakub Moder di menit 42, namun sayangnya penalti Hakan Calhanoglu di menit 51 memastikan kemenangan Nerazzurri.

Meski Tersingkir, Van Persie Bangga dengan Performa Feyenoord
Sumber: X/Feyenoord

“Para pemain bekerja keras dan bertahan dengan baik. Beberapa momen harusnya lebih baik, tapi kami bermain melawan tim yang sangat kuat dan ketika mereka mulai bermain menekan, itu sangat sulit,” kata Van Persie pasca laga, dilansir dari Football Italia.

“Tak pernah mudah ketika kebobolan gol cepat. Kami juga merasakan dukungan dari fans sepanjang pertandingan. Para pemain sudah melakukan yang terbaik dan saya tak bisa meminta lebih,” sambungnya.


Baca juga:


Van Persie mengungkapkan bahwa para pemainnya percaya mereka masih bisa menyamakan kedudukan setelah penalti dari Moder, namun sayangnya penalti Calhanoglu membuyarkan mimpi Feyenoord. Sang pelatih pun menyoroti keputusan wasit yang menurutnya terlalu mudah memberikan penalti.

“Ya (saya percaya kami bisa membalikkan keadaan), begitu pula para pemain. Rasanya luar biasa ketika bisa menyamakan kedudukan meski kami tahu harus mencetak dua gol lagi setelah itu,” ungkap Van Persie.

“Sungguh disayangkan kami kebobolan tepat setelah half-time. Penalti itu sangat mencurigakan karena sepertinya diberikan terlalu mudah (oleh wasit).”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com