Vivagoal – La Liga – Barcelona sukses mengunci kemenangan 1-0 atas Real Madrid di leg pertama Copa del Rey. Namun, Xavi Hernandez merasa jika Los Blancos masih akan difavoritkan di ajang Piala Raja. Mengapa demikian?
Dalam laga yang dimainkan di Santiago Bernabeu, Jumat (3/3) dini hari WIB, gol bunuh diri dari Eder Militao di menit ke-26 menjadi pembeda dalam laga tersebut. Barca juga sama sekali tak mendominasi pertandingan lantaran hanya koreksi 35 persen possesion dan hanya bukukan empat shoot yang dua di antaranya on target
Kemenangan tersebut menjadi sebuah rekor tersendiri bagi Azulgrana. Pasalnya, dalam enam lawatan terakhir ke Bernabeu, Barca belum menuai kekalahan. Catatan apik tersebut sekaligus samai rekor yang sudah dibuat pada 1970 lalu.
Di laga tersebut, Barcelona sukses bertahan dengan solid dengan mengandalkan garis pertahanan rendah. Hal itu membuat Madrid gagal menyematkan satu pun sepakan on target. Meski begitu, Xavi mengaku terkesan dengan permainan timnya.
Baca Juga:
- Semi Final Copa Del Rey Leg Pertama: Barcelona Menang 1-0 Atas Real Madrid
- Keberadaan Casemiro Buat Frenkie De Jong Tertarik Untuk Bermain Ke United
- Atletico Madrid Siap Jual Alvaro Morata Kepada Man United
- Barcelona Menyesal Gagal Daratkan Pablo Sarabia di Bulan Januari
“Kami tak bisa memegang bola. Hal tersebut sulit karena mereka memenangkan possesion. Namun kami bertahan dengan baik. Kami mampu melakukannya hingga laga selesai dan hal itu adalah catatan positif,: ucap Xavi pasca pertandingan, seperti diwartakan Football Espana.
Sebelum laga dimulai, Xavi sempat memfavoritkan rivalnya sebagai unggulan. Pasca Barca menang, hal tersebut sama sekali tak berubah. Ia merasa jika timnya bukanlah unggulan di laga tersebut.
“Skor 0-1 memberikan kami keuntungan tertentu. Namun kamu harus melalui laga yang sulit melawan mereka. Saya masih merasa Madrid tetap favorit.”
Kemenangan atas Madrid seakan menjadi pelipur lara bagi Barcelona yang baru saja keok dari Almeria. Kini, mereka siap menatap laga melawan Valencia dalam lanjutan pekan ke-24 LaLiga di Camp Nou, Minggu (5/3) malam WIB. Laga leg kedua melawan Madrid di Copa del Rey akan dimainkan lima pekan berselang.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com