Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Arsenal, Mikel Arteta mengaku masih dalam kondisi tenang walau kans The Gunners gagal untuk meraih juara Liga Inggris musim ini masih sangat terbuka lebar.
Saat ini Arsenal masih duduk nyaman di tabel klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 73 poin dari 30 laga. Mereka hanya terpaut enam poin saja dari runner-up, Man City, yang masih memiliki satu tabungan laga lebih.
Di pekan lalu, Arsenal gagal meraup poin penuh usai bermain imbang 2-2 melawan Liverpool di Anfield. Hasil itu membuat posisi The Gunners terancam bisa digeser oleh City dari puncak klasemen. Apalagi kedua tim bakal saling bertemu di akhir Bulan April mendatang.
Baca Juga:
- Saka Sebut Dua Eks Manchester City Bantu Arsenal Dalam Perburuan Gelar
- Pergantian Pemain Error, Man United Pun Kena Comeback Sevilla
- Kepa Terang-terangan Kritik Chelsea yang Suka Gonta-Ganti Pelatih
- Man City vs Leicester: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
Manajer Arsenal, Mikel Arteta pun sadar jika posisi tim asuhannya itu sama sekali belum aman untuk sekarang. Tapi, Ia tetap dalam keadaan tenang meski peluang mereka juara menurun ketimbang sebelumnya.
”Ketika anda bertanya di awal musim, memang seperti ini dimana City menjadi Favorit, tak ada yang banyak berubah,” ujar Arteta dilansir dari 90min.
“Anda butuh keberuntungan dalam perebutan trofi, keberuntungan itu bisa saja terjadi. Terkadang hanya butuh beberapa inci dan itu akan menjadi kenyataan.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com