Vivagoal – La Liga – Barcelona dilaporkan serius meminati Bernardo Silva dari Manchester City. Mereka tertarik melakukan pendekatan di bursa mendatang. Namun, ada dana besar yang harus dikeluarkan untuk operasi tersebut.
Ketertarikan Barcelona kepada Bernardo bukanlah hal yang baru. Di awal musim kemarin, mereka sempat tertarik membawa bintang asal Portugal itu ke Camp Nou. Namun kesepakatan urung terjadi lantaran sang pemain memilih bertahan di klub.
Keputusan Bernardo untuk bertahan di City terbukti tepat. Ia memegang peran sentral untuk klub dengan mendulang 47 laga di lintas kompetisi dan mendulang 13 gol serta membukukan enam assist bagi the Sku Blues.
The 10 Portuguese 🇵🇹 Players with PL Medals:
Nani (4 Man Utd)
Ricardo Carvalho (3 Chelsea)
Paulo Ferreira (3 Chelsea)
Cristiano Ronaldo (3 Man Utd)
Bernardo Silva (3 Man City)
Luís Boa Morte (Arsenal)
Tiago (Chelsea)
Deco (Chelsea)
João Cancelo (Man City)
Rúben Dias (Man City) pic.twitter.com/g3BcpAGrk7— Soccer Facts (@Soccer_Stats) May 10, 2022
Kini, Barca disebut siap melakukan penjajakan ulang kepada Bernardo. Hal tersebut diungkapkan oleh Mundo Deportivo. Namun untuk mendatangkannya, dana tak kurang dari 75 juta Euro harus disiapkan Blaugrana.
Baca Juga:
- Erling Haaland Setuju Gabung Man City, Xavi: Semua Karena Uang
- Liburan Ke Madrid, Mbappe Beri Kode Akan Gabung Los Galacticos Musim Depan?
- Barcelona Siap Lepas Coutinho ke Aston Villa dengan Harga Murah
- Tak Yakin Dengan Rencana PSG, Mbappe Ingin Cepat Pindah Ke Real Madrid
Barca yang tak memiliki kondisi finansial stabil menawarkan opsi lain yakni dengan menyisipkan Frenkie De Jong guna membawa Bernardo. Pertukaran kedua pemain diharapkan bisa terjadi di bursa musim panas mendatang.
De Jong belakangan tengah dispekulasikan masa dpeannya lantaran sang pemain kurang memberikan impresi selama bermian untuk Blaugrana. Performanya disebut berada di bawah ekspektasi dan klub dilaporkan siap melegonya andai ada tawaran yang dirasa pantas.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com