Chelsea ingin balas dendam

Misi Balas Dendam Chelsea Pada Spurs di Carabao Cup

Dimas Sembada - January 8, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri mengatakan timnya sudah kalah sejak menit awal saat duel kontra Spurs di pertemuan terakhir mereka. Ia pun meminta semua pemain siap sejak pertandingan dimulai jelang bentrok keduanya nanti.

Sarri mengatakan timnya memang bermain buruk pada November lalu. Ia bahkan menyebut kala itu Chelsea sudah kalah sejak pertandingan baru berjalan 15 menit.

“Dulu saya belum tahu situasinya, tapi sekarang saya sudah tahu semuanya. Saya akan siap dengan taktik Spurs dan saya harap pemain saya juga. Apa yang saya pelajari adalah bahwa kami harus mendekati pertandingan itu dengan cara lain. Kami sudah kalah di laga itu pada 15 menit pertama,” ujar Sarri di Express.

Selain tampil buruk Sarri mengakui kala itu anak asuhnya kalah dalam segala hal. Dimana ia pun sempat kebingungan untuk membalikan keadaan.

“Para pemain harus menyadari kenapa penampilan kami di laga itu begitu buruk dan itu tak mudah untuk mencari jalan keluar. Ada perbedaan besar dalam hal mentalitas, agresivitas, dan determinasi,” ujar Sarri.

[irp]

Laga panas akan tersaji saat Tottenham Hotspur menjamu Chelsea pada leg pertama Carabao Cup atau Piala Liga Inggris di Wembley, Rabu (9/1/2019) dini hari WIB. Selain gengsi satu kota, laga nanti jadi pembalasan atas kekalahan Chelsea pada pertemuan pertama di Premier League musim ini.

Sejak kedatangan Sarri, Chelsea berhasil disulap menjadi tim dengan performa konsisten. Chelsea berhasil mencatat 18 laga tak terkalahkan di semua ajang. Namun semuanya berakhir tragis saat mereka berkunjung ke Wembley.

Eden Hazard harus merasakan kekalahan perdana di pekan 13 Liga Primer Inggris dari Spurs. Kala itu Chelsea harus menyerah 3-1 di Wembley.

Saking jengkelnya, Sarri yang ditemui setelah persiapan tim mengatakan, percuma membicarakan taktik yang akan ia pakai nanti.  Apalagi membandingkannya dengan laga terakhir mereka.

“Tak ada gunanya bicara soal taktik. Kita bisa bicara soal itu hanya ketika kami berada di level yang sama dalam hal aplikasi dan determinasi,” tandas eks pelatih Napoli tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com