Zinadine Zidane

Musim Ini, Zidane Prioritaskan Trofi La Liga Ketimbang Liga Champions

Fachrizal Wicaksono - January 4, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Liga Champions memang kompetisi paling prestisius di Eropa. Meski sangat ingin jadi juara disana, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane tetap memprioritaskan skuat besutannya bisa jadi juara La Liga terlebih dahulu.

Menilik hasil dalam lima musim terakhir, Madrid memang lebih sip di Liga Champions. Bahkan, titel ke-13 Liga Champions diraih El Real di musim ketiga Zidane sebagai pelatih, tepatnya pada tahun 2018 kemarin.

Sementara itu, gelar La Liga sudah cukup lama tidak mereka genggam, sejak kali terakhir mereka dapat pada musim 2016/2017. Piala Copa Del Rey juga sudah tidak pernah mampir ke Bernabeu setelah kali terakhir didapatkan pada musim 2013/2014.

Baca Juga: 5 Pemain Terbaik Argentina yang Pernah Bermain di La Liga

Nah, jelang dimulainya paruh kedua musim 2019/2020 ini, Zidane bertekad agar Madrid bisa kembali merajai Liga domestik selain tetap melanjutkan sukses di level Eropa. Zidane ingin mempersembahkan trofi La Liga bagi Los Blancos sekaligus jadi pelatih kedelapan yang bisa meraih dobel gelar domestik.

Namun berkaca dari hasil musim lalu, Zidane memprediksi musim ini tidak akan lebih mudah buat Sergio Ramos Cs.

“Kami tahu betapa sulitnya menjuarai Liga Champions sebab disana dipenuhi tim-tim terbaik Eropa. Tapi, LaLiga juga melibatkan banyak pertandingan, dan saya kira cukup sulit meraih juara jika anda tidak tampil konsisten sepanjang musim.” ucap Zidane seperti dilansir dari situs resmi Madrid.

“Sejauh ini saya baru meraih satu gelar La Liga, dan itu didapat pada pertandingan melawan Malaga di laga terakhir. Semua itu membuktikan betapa sulitnya jadi juara di Liga.” sambungnya.

“Persaingan meraih gelar La Liga masih terus berjalan, dan yang terpenting adalah motivasi kami tuk terus bermain baik setelah liburan. Saat ini, para pemain tampak baik dan sudah tidak sabar bermain.” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com