Neymar Beberkan Perasaannya saat Gagal Bawa Brasil Menangi Piala Dunia 2022
Sumber: cnn.com

Kesedihan Neymar Usai Gagal Bawa Brasil Juara Piala Dunia 2022

Catrine Mega - July 20, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1Neymar Jr. baru-baru ini mengungkapkan perasaannya setelah gagal membawa Timnas Brasil menjuarai Piala Dunia 2022. Pemain Paris Saint-Germain itu juga membagikan perasaannya mengenai cedera yang dideritanya saat itu.

Neymar bertekad membawa Brasil menjuarai Piala Dunia setelah 20 tahun puasa gelar. Sayangnya Selecao harus angkat koper usai takluk dari Timnas Kroasia di babak perempatfinal. Tak hanya itu, Neymar sempat absen pada dua laga di babak penyisihan grup karena cedera pada mata kaki yang dideritanya.

Neymar Beberkan Perasaannya saat Gagal Bawa Brasil Menangi Piala Dunia 2022
Sumber: espn.com

Pemain berusia 31 tahun itu mengakui bahwa masa-masa itu jadi kenangan terburuk baginya. Bahkan yang lebih menyakitkan adalah ia gagal membawa Brasil mengakhiri puasa gelar ketika mereka tengah difavoritkan sebagai salah satu juara.

“Itu adalah salah satu pekan terburuk dalam hidup saya. Selain cedera yang saya derita, tak ada yang tahu bahwa saya benar-benar sakit. Saya tidur seharian ketika menjalani perawatan. Saya membiarkan psioterapis melakukan tugasnya sementara saya tidur,” tutur Neymar, dilansir dari PSG Talk.


Baca juga:


“Saya menjalani perawatan dengan intens, namun tak tahu apakah saya bisa segera kembali merumput. Saya ingin bisa kembali 100 persen tanpa merasakan sakit, tapi pada akhirnya saya tak bisa tampil maksimal karena saya sangat sakit. Tapi apa yang lebih menyakitkan dari cedera itu adalah kekalahan yang kami derita,” lanjut sang pemain.

Kegagalannya membawa Brasil menjuarai Piala Dunia sempat mendorong Neymar untuk mundur dari tim nasional. Tetapi, setelah melalui pertimbangan matang, sang pemain memutuskan untuk meneruskan karir internasionalnya dan siap membela Selecao di Piala Dunia 2026 mendatang.

Sementara itu, cedera yang dideritanya saat membela Timnas Brasil berdampak pada performanya di klub. Neymar terpaksa menutup musim lebih cepat karena harus naik ke meja operasi demi mengatasi masalah pada mata kakinya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com