Neymar

Neymar Dilarang Ikut Dalam Pesta Juara PSG, Ada Apa?

Dimas Sembada - May 18, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1  – Paris Saint-Germain akan merayakan gelar juara Ligue 1 Prancis musim 2018/2019 akhir pekan ini. Sayang, karena sedang menjalani masa hukuman, Neymar tak bisa ambil bagian dalam pagelaran pesta juara tersebut.

PSG memang sudah memastikan keluar sebagai juara Liga Prancis sejak beberapa pekan lalu. Tapi, mereka belum mengangkat  trofi juara dan belum pula merayakannya bersama para pendukung klub.

Adapun piala juara Liga Prancis tersebut baru akan diserahkan pada Sabtu (18/5/2019) malam ini saat PSG melakoni laga kandang terakhirnya musim ini. Bertempat di Parc des Princes, Kylian Mbappe dkk akan menjamu Dijon sekaligus melangsungkan pesta kemenangan.

[irp]

Sayangnya, kemeriahan dan pesta juara itu tidak bisa diikuti langsung oleh mega bintang mereka, Neymar. Dikutip dari AS, federasi sepakbola Prancis melarang Neymar ikut dalam perayaan juara tersebut. Neymar hanya boleh terlihat di tribun penonton, dan sama sekali tidak boleh menginjakkan kakinya di rumput lapangan, termasuk setelah pertandingan antara Dijon dan PSG selesai.

Aturan Liga Prancis sudah jelas mengatakan bahwa pemain yang tengah menjalani hukuman tidak boleh masuk ke lapangan, apalagi turun ke lapangan. Jika Neymar sampai ikut dalam perayaan itu, maka PSG yang akan dikenai sanksi.

[irp]

Neymar sendiri menghabiskan musim lebih cepat setelah dijatuhi sanksi larangan bermain sebanyak tiga laga. Skorsing tersebut diterima sebagai hukuman setelah memukul penonton saat hendak menerima pengalungan medali sebagai runner up Coupe de France.

Neymar bukan satu-satunya pemain yang dipastikan absen dalam perayaan malam nanti. Marquinhos juga dilarang ikut merayakan pesta juara karena sedang menjalani hukuman larangan bermain.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1  hanya di Vivagoal.com