
Nottingham Forest vs Man United: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
Vivagoal – Liga Inggris – Partai berat dan penting harus dilalui oleh Manchester United saat bertandang ke City Ground Stadium, untuk hadapi tim penu kejutan di Liga Inggris musim ini, Nottingham Forest, Rabu (2/4) dini hari WIB.
Nottingham Forest dan Manchester United diprediksi bakal menyajikan pertandingan yang menarik. Forest, dalam performa impresif menghadapi United, yang berusaha bangkit dari musim yang penuh tantangan.
Pasukan Nuno Espirito tengah menikmati musim gemilang dengan menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga Inggris sampai pekan ke-29 lalu. Forest menunjukkan penampilan ciamik musim ini dan berjuang untuk lolos ke Liga Champions musim depan.
Moral para pemain Forest pun sekarang sedang meningkat, karena saja mengalahkan Brighton melalui adu penalti di semifinal Piala FA. Sang kiper, Matz Sels menjadi bintang pada laga tersebut selama adu tos-tosan.

Sementara pihak tamu, kini terus berkutat di papan tengah klasemen dengan di posisi ke-13 dengan 37 poin dari 29 pertandingan. Meski begitu, United sedikit menunjukan tanda kebangkitan setelah belum kalah di empat laga terakhir di semua ajang.
Melihat rekor pertemuan kedua tim di lima laga terakhir, United punya catatan sedikit unggul daripada tuan rumah. United meraih tiga kemenangan berbanding dua milik Forest.
Melawan United, kekuatan Forest sedikit menurun karena kemungkinan absennya Chris Wood. Ia mengalami cedera saat membela Timnas Selandia Baru pada jeda internasional Bulan Maret 2025 lalu.
Baca Juga:
- Arminia Bielefeld vs Leverkusen: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Impian dan Madridista Jadi Alasan Mbappe Gabung Real Madrid
- Monaco Kian Dekat ke Liga Champions, Adi Hutter: Pekan yang Fantastis
- Lini Belakang Krisis, Dua Bek Marseille Harus Tutup Musim Lebih Cepat
Dihadapan kubu Setan Merah, Forest kemungkinan besar bakal kembali mengandalkan serangan balik mereka yang cepat dan mematikan. Hal tersebut yang kemudian perlu diwaspadai betul oleh Man United pada transisi Forest ini.
Saat dalam keadaan deadlock, performa individu dari pilar andalan kedua tim bisa menjadi pembeda di laga nanti. Bersama Gibbs-White, Anthony Elanga bakal coba menggantikan kekosongan Wood di lini depan Forest.
Sementara dari United, mereka kemungkinan besar akan berpaku pada kreativitas seorang Bruno Fernandes. Selain itu, Rasmus Hojlund dan Alejandro Garnacho juga diharapkan memberikan dampak positif dalam pertandingan ini.

Solidnya lini pertahanan yang dipimpin oleh seorang Nikola Milenkovic jadi salah satu faktor kunci Forest musim ini. Tangguhnya benteng Forest bakal jadi tantangan nyata yang perlu dirobohkan oleh skuad asuhan Ruben Amorim.
Melihat performa terbaru dan catatan di laga kandang, Forest sedikit diunggulkan meraih kemangan walau dengan skor tipis. Tapi perlu dicermati, sejarah pertemuan yang ketat antara kedua tim, membuat hasil imbang juga mungkin terjadi.
Head to Head Lima Match Terakhir
08/12/24 – Man United 2-3 Nottingham Forest
29/02/24 – Nottingham Forest 0-1 Man United
31/12/23 – Nottingham Forest 2-1 Man United
26/08/23 – Man United 3-2 Nottingham Forest
16/04/23 – Nottingham Forest 0-2 Man United
Prediksi Susunan Pemain
Nottingham Forest (4-2-3-1: Sels; Aina, Milenkovic, Murillo, N Williams; Dominguez, Anderson; Jota, Gibbs-White, Hudson-Odoi; Elanga.
Manajer: Nuno Espirito Santo
Man United (3-4-3): Onana; De Ligt, Maguire, Yoro; Dalot, Fernandes, Ugarte, Dorgu; Garnacho, Hojlund, Zirkzee.
Manajer: Ruben Amorim
Live Streaming
Rabu, 16 April 2025
02:00
Aston Villa vs Paris Saint-Germain (PSG)
Liga Champions
Vidio.com
02:00
Borussia Dortmund vs FC Barcelona
Liga Champions
Vidio.com
Kamis, 17 April 2025
02:00
Real Madrid vs Arsenal
Liga Champions
Vidio.com
02:00
Inter Milan vs Bayern Munich
Liga Champions
Vidio.com
19:00
Madura United vs Svay Rieng
AFC Challange League
RCTI
Jumat, 18 April 2025
02:00
Manchester United vs Olympique Lyon
Liga Eropa
Vidio.com
19:00
Persib Bandung vs Bali United
Liga 1
Vidio.com
Sabtu, 19 April 2025
21:15
FC Barcelona vs Celta Vigo
LaLiga
Vidio.com
23:30
Aston Villa vs Newcastle United
Liga Inggris
Vidio.com
Mingu, 20 April 2025
19:00
Persebaya Surabaya vs Madura United
Liga 1
Vidio.com
22:30
Borussia Dortmund vs Borussia Monchengladbach
Bundesliga
iNews
Senin, 21 April 2025
01:45
AC Milan vs Atalanta B.C.
Serie A
Vidio.com
01:45
St-Etienne vs Olympique Lyon
Ligue 1
beIN Sports
02:00
Real Madrid vs Atletic Bilbao
LaLiga
Vidio.com
Selasa, 22 April 2025
02:00
Tottenham Hotspur vs Nottingham Forest
Liga Inggris
Vidio.com
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com
