Vivagoal – Liga Inggris – Jurgen Klopp tidak akan mendampingi anak asuhnya di replay putaran keempat Piala FA melawan Shrewsbury Town pada Rabu (5/2/2020) dini hari WIB di Anfield. Keputusan ini sontak menuai kritik dari beberapa pihak.
Klopp mengatakan keputusan tersebut dibuat karena tim utama akan menjalani libur musim sesuai jadwal dari asosiasi. Tak pelak banyak pihak yang mengatakan jika Klopp berusaha melawan FA dan malas mengikuti kompetisi kasta kedua setelah Premier League tersebut.
“Saya tidak ingin berada di tengah-tengah semua diskusi ini. Saya bukan orang yang revolusioner atau apapun.
Baca Juga: Wonderkid Chelsea Jadi Incaran Klub Top Prancis
“Jika orang berpikir saya malas karena saya tidak hadir di pertandingan, saya tidak bisa mengubahnya. Terserah mereka. Jika orang-orang menyebut saya apa pun yang ingin mereka sebut, saya tidak dapat mengubahnya,” ucap Jurgen Klopp dikutip dari Marca.
Keputusan untuk tidak mendampingi Liverpool bukan kali pertama dilakukan oleh Klopp musim 2019/20 ini. Klopp sudah pernah melakukan hal serupa pada laga Carabao Cup, pada babak perempat final melawan Aston Villa.
Saat itu, Liverpool yang tengah mengikuti Piala Dunia Antarklub mendapati jadwal pertandingan yang berhimpitan. Liverpool harus bermain lawan Aston Villa pada 18 Desember, sedangkan laga melawan Monterrey di Piala Dunia Antarklub digelar pada 19 Desember 2019.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com