Vivagoal – Ligue 1 – Lionel Messi akan memulai petualangan barunya di Paris Saint-Germain setelah 20 tahun lamanya membela Barcelona. Bersama Les Parisiens, Messi bakal mengenakan nomor punggung pertamanya ketika di Barca, yakni nomor 30.
Lionel Messi menggegerkan jagat sepakbola dunia setelah memutuskan pindah ke Barcelona untuk bergabung bersama Paris Saint-Germain. Messi menyeberang ke Paris setelah kontraknya di Barcelona tak bisa diperpanjang karena terkendala aturan batasan gaji di LaLiga Spanyol.
Megabintang asal Argentina itu sendiri sudah sepakat meneken kontrak berdurasi dua tahun di PSG plus opsi tambahan satu tahun. Rencananya, selama memperkuat Les Parisiens, Messi akan mengenakan nomor punggung 30.
Nomor itu sendiri sama dengan yang dipakai Messi saat debut di level profesional bersama Barcelona pada 2004 silam. Sementara nomor 10 yang identik dengan Messi, sudah dipakai Neymar di PSG sejak 2017 lalu, meski Ia disebut bersedia memberikannya pada Messi.
Baca Juga:
- Disambut Gegap Gempita Ribuan Fan PSG, Messi: Ini Gila!
- Lini Belakang Rentan Kebobolan, PSG Percuma Punya Messi
- Sabar Menanti, Messi Baru Debut di PSG Akhir Agustus Ini
- Para Pemain AS Monaco Berebutan Ingin Bertukar Jersey Dengan Messi
Messi sendiri mengaku senang bisa mengenakan nomor punggung 30 di PSG. Menurutnya, nomor itu adalah pertanda awal yang baru bagi Messi setelah 20 tahun lamanya ia berkarier di Camp Nou sedari bangku akademi.
“Nomor 30 adalah kaus pertama yang kupakai di tahun-tahun pertamaku di Barcelona. Setelah sekian lama, dan dengan perubahan besar ini, aku merasa seperti mulai lagi, dan rasanya sudah tepat untuk mulai lagi dengan kaus nomor 30,” terang Lionel Messi seperti dilansir dari BeIN Sports. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com