Antisipasi Kepergian Kingsley Coman, Bayern Pantau Pemain Barcelona
Sumber: Yahoo

Antisipasi Kepergian Kingsley Coman, Bayern Pantau Pemain Barcelona

Catrine Mega - January 7, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Setelah Raphinha dikabarkan akan menjadi pengganti Kingsley Coman jika pemain Prancis itu hengkang dari Bayern Munich, Die Roten mulai dikaitkan dengan pemain lain yakni punggawa Barcelona, Ousmane Dembele.

Masa depan Ousmane Dembele bersama Barcelona masih belum jelas. Kontraknya akan habis di akhir musim 2023 namun pemain 24 tahun tersebut belum mendapat tawaran perpanjangan kontrak. Apalagi dengan kehadiran Ferran Torres yang menjadi tambahan amunisi Xavi di musim dingin ini, posisi Dembele di tim utama Blaugrana pun semakin terancam.

Sementara itu, Kingsley Coman belum memberikan kepastian kepada manajemen Bayern Munich apakah dirinya akan menerima tawaran perpanjangan kontrak atau tidak. Apabila Coman memutuskan hengkang, Bayern Munich akan mengalami kerugian besar karena terpaksa melepas pemain kuncinya ini di bursa transfer musim panas dengan status free transfer.


Baca juga:


Sempat dikabarkan ingin menggaet Raphinha dari Leeds United, rumor menyebutkan bahwa Die Roten harus mengeluarkan biaya sebesar 50 juta Euro untuk mendatangkan pemain Brazil ini ke Allianz Arena. Angka ini tentunya terlalu fantastis untuk keuangan Bayern Munich yang sedang krisis.

Sementara Ousmane Dembele yang juga akan dilepas dengam status free transfer bisa menjadi pilihan yang lebih efektif bagi manajemen Die Roten. Sayangnya sang pemain meminta gaji yang tinggi atas jasanya, di mana hal ini akan menjadi batu sandungan juga bagi keuangan Bayern Munich.

Bayern Munich sudah memantau Dembele sejak 2016 lalu, namun saat itu Dembele lebih memilih bergabung dengan Borussia Dortmund. Kali ini Bayern Munich kembali mengincar Dembele untuk menjadi pelapis Kingsley Coman jika ia memutuskan hengkang di akhir musim. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com