Saham United Meroket Setelah Mou Dipecat

Pecat Mourinho, Saham United Justru Meroket

Dimas Sembada - December 19, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Pemecatan Jose Mourinho dari kursi pelatih Manchester United membawa efek positif. Saham MU nilai saham klub di bursa saham justru meroket.

Pemecatan tersebut diberitakan membuat Manchester United merugi dengan harus menggelontorkan pesangon mencapai 22 juta pounds atau kurang lebih mencapai 400 miliar rupiah.

Meski demikian, United diuntungkan dengan naiknya saham klub di bursa saham. Sebuah indikasi jika para investor menyambut baik pemecatan pria asal Portugal tersebut.

Dailymail melaporkan di bursa saham New York, saham Manchester United berhasil menguat sebanyak 4,2 persen. Catatan tersebut menjadi kenaikan saham MU pertama dalam satu pekan terakhir.

[irp]

Dalam perdagangan saham sendiri, saham United diperdagangkan hingga 20 persen dari rata-rata volume harian. Volume perdagangan saham per harinya sendiri berkisar 138,50 juta saham.

Saham Manchester United di Plc berkode MANU sendiri berhasil ditutup naik 5,78 persen ke posisi USD 18,30 pada penutupan perdagangan Selasa waktu setempat. Di Plc sendiri saham Manchester United diperdagangkan di posisi terendah USD 17,57 dan tertinggi USD 18,39.

Pada bursa saham Jerman tepatnya yang berada di Frankfurt, saham Manchester United berhasil naik 1,4 persen. Dimana sepanjang tahun ini berjalan, saham Manchester United Plc merosot hingga 12,44 persen.

Manchester United menjadi salah satu klub sepakbola pertama yang mencatatkan saham di pasar yakni pada 1990. Bermula dari pengusaha asal Amerika Malcom Glazer mulai bertahap meningkatkan saham di Manchester United dari September 2003 hingga Mei 2005.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di vivagoal.com