Pembukaan SEA Games 2023 di Morodok Techo Dipadati Penonton
Sumber: VIVAGOAL/M. Ilham

Penuh! 75 Ribu Penonton Saksikan Langsung Pembukaan SEA Games 2023

Arie Lihardo - May 5, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pembukaan SEA Games 2023 dilaksanakan di Morodok Techo National Stadium pada Jumat (5/5) sore WIB. Meskipun hanya pembukaan, namun tempat berkapasitas 75 ribu penonton ini terisi penuh.

Beberapa cabang olahraga (cabor) seperti sepakbola dan voli sudah berjalan terlebih dahulu. Namun, pembukaan SEA Games 2023 baru berlangsung pada Jumat (5/5) sore WIB.

Pembukaan SEA Games 2023 di Morodok Techo Dipadati Penonton
Sumber: VIVAGOAL/M. Ilham

Tempat yang digunakan untuk pembukaan SEA Games 2023 adalah Morodok Techo National Stadium. Stadion yang dibangun pada 2017 ini memang diperuntukkan untuk SEA Games 2023.

Stadion yang berada di Khan Chroy Changvar, Phnom Penh, Kamboja, ini memiliki kapasitas 75 ribu penonton. Jumlah tersebut hampir sama seperti Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, yang berkapasitas 77 ribu penonton.


Baca Juga:


Namun, animo masyarakat terhadap perhelatan SEA Games 2023 nampaknya sangat besar. Berdasarkan pantauan reporter Vivagoal, Jumat (5/5) sore WIB, nampak hampir semua kursi di Morodok Techo National Stadium terisi.

Hanya 2 tribun yang terlihat kosong yaitu tribun barat atas dan timur tengah. Namun, sisi lainnya terlihat penuh, bahkan banyak penonton yang tidak mendapatkan kursi.

Meskipun tidak mendapatkan tempat duduk, namun para pengunjung tidak mengeluh. Mereka tetap asik menonton pertunjukkan pembukaan SEA Games 2023.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com