Pep Guardiola Puji Rekrutan Anyar Man City
Vivagoal – Liga Inggris – Bernardo Silva dan Manuel Akanji memang aktor penting dalam kesuksesan Manchester City menjuarai Community Shield 2024, tapi Savinho juga mendapat pujian dari sang pelatih, Pep Guardiola. Penampilan pemain asal Brasil itu dinilai sangat memuaskan.
Dalam pertandingan di Stadion Wembley, Inggris, Sabtu (10/8) malam WIB, Savinho baru masuk pada menit ke-63. Dia dipercaya Guardiola untuk menggantikan Jeremy Doku. Pemain yang baru diboyong dari ESTAC Troyes itu berkontribusi besar pada gol balasan yang dibuat Bernardo pada menit ke-89.
“Dia memberikan dampak bagus dalam permainan di kedua sisi. Dia sangat bagus. Lihat saja gol yang kami cetak. Umpan silang dari garis gawang. Tak hanya itu, dia juga agresif,” urai Pep Guardiola dikutip dari BBC.
Baca Juga:
- Marc Klok Bantu PSSI Komunikasi Dengan KNVB Untuk Laga Indonesia vs Belanda
- Marc Klok Ingin Harumkan Nama Indonesia di AFC Champions League 2 Bersama Persib
- Atmosfer Bobotoh Buat Gustavo Franca Kagum Dengan Persib
- Debut VAR di Liga 1, Pelatih Persib Sindir Kualitas Wasit Zaman Dahulu
“Selalu dengan para pemain sayap, dengan kepercayaan diri seperti itu, Anda tinggal berani menyerang pemain belakang. Dia melakukannya dengan sangat baik selama 35 menit di lapangan.”
View this post on Instagram
Melihat performa sang pemain saat Man City menghadapi Man United pada ajang Community Shield, Guardiola punya satu keyakinan. Savinho diprediksi akan sangat membantu Erling Haaland untuk mencetak lebih banyak gol.
“Dia mampu mengirimkan umpan silang dengan baik ke tiang pertama dan kedua. Ketika bermain, dia akan membantu Erling untuk mencetak gol demi gol,” pungkasnya.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com