Vivagoal – Liga Indonesia – Persebaya Surabaya akan menghadapi laga sulit melawan Bhayangkara FC di pekan keempat BRI Liga 1 pekan ini. Bhayangkara saat ini berada di peringkat kelima Liga 1 dan belum menderita kekalahan.
Namun pelatih Persebaya Surabaya tidak sama sekali terpengaruh dengan hasil impresif yang ditampilkan The Guardians. Sebaliknya Aji mengatakan bahwa Persebaya bisa dengan mudah bisa memberikan kekalahan pertama Bhayangkara FC di Liga 1 musim ini. Aji justru termotivasi untuk memutus rantai positif yang dibangun oleh Bhayangkara FC di pekan keempat. Hal ini tentu akan memutus pularentetan hasil negatif yang diterima Persebaya Surabaya di laga-laga sebelumnya.
“Iya itu menurut saya hanya sebagai catatan saja, tetapi yang terpenting bagaimana anak-anak dalam pertandingan besok malam bisa tampil secara optimal. Bagi saya tidak berpengaruh tapi mudah-mudahan saja catatan bagus ini bisa berlanjut,” ungkap Aji.
Aji merasa catatan di atas kertas tidak begitu berpengaruh di dunia sepakbola dan buanlah sebuah ukuran pasti. Ia berharap mereka bisa menutup mata dengan apa yang tengah diraih tim lawan dan bisa bermain tanpa beban hingga bisa kembali mengemas tiga poin yang mereka sempat dapatkan di pekan kedua.
Baca Juga:
- Penjaga Gawang Persikabo Panen Pujian, Calon Player of The Week?
- Surat Cinta dari Bogor! Kunci Sukses Persikabo di Liga 1
- Pelatih Juara 2014 Dalam Situasi Serba Sulit Bersama Barito Putera
- Bali United Tak Akan Menang Mudah Lawan Persita
“Tapi bagi saya itu bukan suatu ukuran atau suatu patokan karena situasinya semua sudah berbeda. Jadi untuk pertandingan besok yang terpenting bagi kami bagaimana Persebaya bisa menampilkan sebuah permainan bagus dan hasilnya positif,” tambahnya.
Punggawa Persebaya Ady Setiwan juga mengatakan bahwa dirinya siap membawa tiga poin pulang dari Bhayangkara FC. Bajul Ijo akan mengerahkan segala kekuatannya demi menanjak klasemen dimana mereka saat ini masih terdampar di posisi 14 klasemen sementara.
“Kami pemain Persebaya siap bermain maksimal dan insya Allah bisa meraih kemenangan atas Bhayangkara FC,” pungkasnya. (HS)
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com