Site icon Vivagoal.com

Persija Sedang Dalam Tren Buruk, Thomas Doll Kembali Salahkan TC Timnas

Persija Sedang Dalam Tren Buruk, Thomas Doll Kembali Salahkan TC Timnas

Pertandingan Persija vs Madura United di pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/23. Dalam laga tersebut Macan Kemayoran harus puas berbagi angka setelah bermain imbang 0-0 di Stadion Patriot Chandrabaga. Foto: VIVAGOAL/Dimas Sembada

Vivagoal – Liga Indonesia – Dalam 5 pekan terakhir, Persija Jakarta tidak pernah bisa meraih kemenangan. Hal tersebut dianggap pelatih Macan Kemayoran, Thomas Doll, sebagai akibat dari pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20.

Tim asal Ibukota, Persija, sedang dalam penurunan performa. Dalam 5 pertandingan terakhir, Macan Kemayoran hanya bisa meraih 1 poin ketika lawan Madura United, Minggu (26/2) yang lalu.

Lalu, untuk 4 pertandingan sisanya berakhir dengan kekalahan. Mereka kalah dari Bhayangkara FC (1-2), Barito Putera (1-2), Borneo FC (1-3), dan terakhir Persik Kediri (0-2).

Tentunya rentetan hasil buruk yang diraih oleh Macan Kemayoran membuat Thomas Doll geram. Pasalnya, para pemain mudanya yang baru pulang dari TC Timnas Indonesia U-20 mengalami penurunan performa dan fisik.


Baca Juga:


“Walaupun pemain-pemain muda kami sudah kembali dari Timnas Indonesia U-20, mereka datang dengan kondisi yang letih, tidak dalam kondisi yang sam ketika mereka pergi,” ucap Thomas Doll saat konferensi pers jelang laga melawan PSIS Semarang, Rabu (15/3) sore WIB.

“Kita bisa lihat ketika (Muhammad) Ferrari sebelum pergi, dia tampil sangat mengesankan, hanya butuh 1 kali umpan dan kita cetak gol. Lalu, sekarang tidak seperti itu. Mereka bukan pemain yang sama ketika mereka kembali ke tim. Semua orang harus memahami itu.”

Pertandingan Persija vs Madura United di pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/23. Dalam laga tersebut Macan Kemayoran harus puas berbagi angka setelah bermain imbang 0-0 di Stadion Patriot Chandrabaga.
Foto: VIVAGOAL/Dimas Sembada

Thomas Doll mengkritik habis-habisan TC yang dilakukan oleh Shin Tae-yong terhadap 9 pemainnya. Ia bahkan mengancam akan membeberkan apa saja yang ia nilai tidak sesuai dengan keinginannya di liga ini.

“Setelah musim ini, saya akan memberi tahu kepada semua orang apa yang terjadi di musim ini. Lalu, semua orang pasti akan memahami mengapa kami tidak bisa bertarung hingga akhir musim untuk gelar, itu sangat tidak mungkin,” tambahnya.

Selanjutnya, Persija akan melawan PSIS Semarang pada Kamis (16/3) sore WIB, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Laga tersebut tentu diharapkan bisa menjadi titik balik skuad Persija ke jalur kemenangan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version