Ivan Gazidis AC Milan

Petinggi Milan: Sepak Bola Kan Pulihkan Masyarakat Atas Trauma Corona

Fachrizal Wicaksono - April 6, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Pimpinan AC Milan, Ivan Gazidis, mengatakan jika sepak bola akan membantu semua pihak untuk bisa kembali bersuka cita saat pandemi Corona ini sirna.

Italia menjadi negara paling tersakiti atas serangan virus corona. Lebih dari 130.000 warganya terinfeksi dengan lebih dari 15.000 orang meninggal dunia.

Serie A pun terpaksa ditunda guna mencegah penyebaran kian meluas. Presiden Federasi sepak bola Italia (FIGC), Gabriele Gravina, mengatakan bahwa sepak bola bisa saja kembali pada 17 Mei 2020 mendatang.

Namun saat ini Gazidis berharap semua pihak bersatu melawan pandemi tersebut. Ia juga memuji para dokter, perawat, polisi, dan mereka yang tetap bekerja dalam risiko tinggi.

https://www.instagram.com/p/B-ZGRHRHPzP/?utm_source=ig_web_button_share_sheet


Baca Juga:

Thiago Silva Bakal Tiru Langkah Ibrahimovic Kembali ke AC Milan

Diam-Diam Pemain Ini Jagokan Balotelli Untuk Raih Ballod d’Or

Alasan Barcelona Ingin Mendatangkan Romagnoli Musim Panas Ini


Di sisi lain Gazidis memastikan para pemain Milan baru akan bekerja ketika semua aman. Dan ketika waktu itu datang, ia menjanjikan sepak bola akan memberi suka cita yang sudah lama hilang.

“Sepak bola adalah sumber sukacita, itu sangat penting. Kami akan memainkan peran kami dalam membangun kembali harapan dan sukacita, rasa bangga, dan solidaritas, ketika kita sudah melewati momen buruk ini,” ucap Gazidis dilansir dari situs klub.

Lebih lanjut Gazidis mengatakan jika Milan bukan sekedar perusahaan yang hanya mencari uang. Ia menegaskan klub juga punya peran dalam masyarakat, harus saling membantu.

“Klub bukan hanya perusahaan yang bermain sepak bola, mereka juga punya peran dalam komunitas dan mewakili nilai-nilai yang tanpanya sepak bola tidak akan berarti,” sambung Gazidis.

“Kami akan diingat dengan bagaimana sikap kami di tengah masa-masa sulit ini, kami ingin Anda merasakan bahwa AC Milan ada di samping Anda.”

“Mari kita tetap bersatu di tengah momen sulit ini dan kita akan semakin menyatu sebagai tim begitu melewati krisis ini,” tandasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com