Vivagoal – Liga Indonesia – Kuala Lumpur City FC dipastikan tidak diperkuat tiga pemain pilarnya saat menghadapi PSM Makassar dalam pertandingan final Piala AFC 2022 zona ASEAN di Stadion KL City, Rabu (24/8) malam WIB.
Pelatih KL City FC, Bohan Hodak menyebut tiga pemainnya terpaksa absen karena harus memulihkan cedera. Mereka adalah Kenny Pallraj, Fakrul Aiman, dan Muhammad Fauzi.
Semenetara itu, ada juga Partiban Janasekaran yang masih diragukan tampil. Meski sudah mengikuti latiha bersama, jajaran pelatih masih memantau perkembangan Partiban.
Baca Juga:
- Ogah Tergelincir, Madura United Targetkan Tetap di Puncak Klasemen
- PSS Bertekad Balas Dendam di Kandang Persik
- Persib vs Bali United: Serdadu Tridatu Waspadai David Da Silva
- Singgung Robert Alberts, Luis Milla: Tidak Mudah Latih Persib
“Kami punya beberapa pemain yang cedera, Kenny, Ahmad Fauzi, Fakhrul Aiman. Mereka tidak bermain nanti. Sedangkan Partiban sudah mulai latihan. Kami akan lihat perkembangannya, karena masih ada waktu dua hari,” ungkap Hodak dikutip dari Astro Arena.
Kendati demikian, Hodak meyakini anak asuhnya bisa menuai hasil positif, dan melangkah ke semi-final inter-zona. Peluang melangkah ke final terbuka, karena ATK Mohun Bagan dipastikan tidak tampil, menyusul sanksi pembekuan dari FIFA terhadap federasi sepakbola India (AIFF).
“Buat saya, ini menjadi salah satu pertandingan besar klub dalam 30 tahun terakhir. Jika kami bisa memenangi final zona ini, kami akan bertarung di semi-final inter-zona. Itu akan menjadi pencapaian besar. Kami akan melakukan segalanya,” pungkas Hodak.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com