Kevin de Bruyne
Sportstar.id

Piala Dunia 2022, Bisa Jadi yang Terakhir Untuk Kevin De Bruyne

Rizal Saleh - October 31, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Bintang Manchester City sekaligus andalan dari Timnas Belgia, Kevin de Bruyne menjelaskan tentang kemungkinan Piala Dunia Qatar 2022 menjadi keikutsertaannya yang terakhir pada ajang empat tahunan itu.

Kevin de Bruyne terus menunjukan bahwa Ia saat ini adalah satu satu pengatur serangan jempolan di dunia sepakbola. Kecermelangannya terus terlihat baik ketika di level klub bersama Man City atau di kancah internasional dengan Timnas Belgia.

Belgia Out, De Bruyne: Bolanya Tak Mau Masuk ke Gawang ke Italia
Kevin De Bruyne dan Marco Verratti, Foto: dok Rakyatnesia

Pemain 31 tahun itu pun kini menjadi satu diantara pemain yang akan sangat diandalkan Belgia jelang Piala Dunia 2022 nanti. De Bruyne diharapkan bisa membawa prestaasi lebih bagus, seperti di Piala Dunia Rusiaa 2018 silam.

De Bruyne sendiri debut dalam skuad Red Devils pada Bulan Agustus 2010 saat hadapi Finlandia. Sejak itu, Ia menjadi bagian dari generasi emas Belgia dengan total 93 caps, serta menyumbangkan 25 gol dan 46 assists.

Lolosnya Belgia ke Perempat Final Harus Dibayar Mahal
Sumber: iNews

Selain konsisten di puncak peringkat FIFA, pretasi terbaiknya di Belgia adalah membawa mereka di posisi ke-3 pada Piala Dunia 2018. Gelaran di Qatar nanti akan jadi yaang ketiga bagi De Bruyne, setelah tahun 2014 dan 2018.

Ia kemudian menjelaskan tentang masa depannya di ajang internasional bersama Belgia. De Bruyne mengaku bahwa Piala Dunia 2022 bisa jadi menjadi yang terakhir Ia ikuti.


Baca Juga:


“Saya jelas berusia 31 tahun dan tidak tahu apa yang akan terjadi dalam empat tahun kedepan,” ujar De Bruyne dilansir Goal.

“Itu (Piala Dunia 2022) adalah ketiga kalinya saya ikut. Aku mengerti apa yang akan terjadi dan tidak dapat berbicara untuk orang lain yang akan berada di sana untuk pertama kalinya.

“Kami tidak membicarakannya dengan rekan setim. Jadwalnya terlalu padat.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com