Hadapi Liverpool, Pep Guardiola Minta City Jangan Lemah Fisik Lagi
Pep Guardiola, Foto: dok sport detik

Piala Dunia Usai, Guardiola Pastikan Pasukannya Siap Tempur Lawan Liverpool

A Hendra - December 22, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Manchester City, Pep Guardiola memastikan skuad besutannya saat ini dalam kondisi terbaik untuk menghadapi Liverpool. Menurutnya, para pemain The Citizens sudah melupakan apa yang terjadi di Piala Dunia 2022 dan fokus sepenuhnya untuk mengalahkan The Reds.

Sepakbola Inggris kembali menggeliat setelah libur sebulan lamanya karena jeda Piala Dunia 2022. Jelang akhir pekan ini, duel super bigmatch antara Manchester City melawan Liverpool bakal jadi sajian utama babak 16 besar Piala Liga Inggris, Jumat (23/12) dinihari WIB.

Namun, pertandingan ini sedikit diragukan bakal memainkan intensitas tinggi seperti sebelum-sebelumnya. Pasalnya, para pemain yang berlaga di Piala Dunia dikhawatirkan masih belum dalam kondisi terbaiknya.

Jelang Duel Lawan Liverpool, City Dibayangi Rekor Buruk di Community Shieldd
Manchester City, Foto: dok bola okezone

Bukan hanya fisik, tapi juga mereka mengalami kelelahan mental mengingat sebagian besar para pemain Manchester City dan Liverpool gagal membawa negaranya masing-masing berprestasi di Qatar. Kecuali Julian Alvarez, yang menjadi anggota skuad Argentina di Piala Dunia 2022.

Pep Guardiola sendiri memastikan pasukannya tidak ada masalah dalam hal kebugaran. Menurutnya, semua pemain The Citizens sudah melupakan kejadian di Qatar dan kini fokus sepenuhnya untuk menaklukkan Liverpool.


Baca Juga:


“Perasaan pertama saya adalah mereka akan baik-baik saja. Yang saya dengar adalah Piala Dunia sempurna karena mereka merasakan tekanan tapi tidak terlalu banyak.” ucap Guardiola dikutip dari situs Man City.

“Itu tidak seperti bermain di Inggris atau Italia, Qatar lebih tenang, kata mereka kepada saya dan mereka lebih santai. Itu sebabnya saya pikir mereka akan baik-baik saja.

“Para pemain punya kemampuan melupakan hal-hal baik atau buruk dengan cepat dan memulai lagi. Saya berbicara dengan para pemain yang kembali secara individu untuk melihat bagaimana perasaan mereka. Mereka sudah mulai berlatih dan kami akan melihat bagaimana mereka bertindak dan setelah itu kami akan mengambil keputusan. Inilah intinya.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com