Pindah ke Man United, Harry Kane bakal Jadi The New Robin Van Persie
Harry Kane, Foto: dok Bola.com

Pindah ke Man United, Kane Bakal Ikuti Jejak Robin Van Persie

A Hendra - April 22, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Louis Saha memberi dukungan atas niatan Manchester United memboyong Harry Kane ke Old Trafford. Penyerang 30 tahun tersebut diyakini Saha bisa menjadi mengikuti kesuksesan dari seorang Robin Van Persie.

Manchester United memang sedang mencari sosok penyerang tengah baru. Hal itu dilakukan setelah ada wacana ingin menjual Anthony Martial yang rentan cedera serta Anthony Elanga yang tak kunjung memenuhi ekspektasi. Selain itu, masa peminjaman Wout Weghorst bakal segera habis 30 Juni mendatang.

Ada pun nama Harry Kane santer diberitakan menempati urutan teratas dalam daftar incaran Setan Merah di bursa musim panas nanti. Kane sendiri sebetulnya juga sudah lama diburu oleh Man United. Tapi tarik ulur dengan petinggi Tottenham membuat kesepakatan urung terwujud.

Pindah ke Man United, Harry Kane bakal Jadi The New Robin Van Persie
Harry Kane, Foto: dok Republika

Di sisi lain, masa depan Kane saat ini sedang kencang dispekulasikan. Hal itu merujuk pada kondisi Tottenham Hotspur yang kembali nirgelar musim ini dan secara otomatis memperpanjang puasa gelar Harry Kane menjadi 12 tahun.

Ada pun kans Setan Merah mendatangkan Kane ke Old Trafford cukup terbuka. Sebab, si pemain sejauh ini masih enggan memperpanjang kontraknya yang segera habis Juni 2024. Otomatis Tottenham musti melepasnya pada bursa musim tahun ini ketimbang kehilangan kesempatan mendapatkan cuan banyak.

Eks Man United, Louis Saha, turut mendukung wacana kedatangan Harry Kane ke Old Trafford. Baginya, Kane akan bisa membawa pasukan Erik Ten Hag menjadi juara karena punya kualitas seperti Robin Van Persie.


Baca Juga:


Saat itu, Robin Van Persie yang nihil trofi juara Liga Inggris di Arsenal direkrut Manchester United dan sukses mempersembahkan titel juara Premier League pada musim 2012/2013.

“Saya pikir Kane dan Man United adalah pasangan yang sempurna. Saya tak bisa melihat bagaimana, dengan cara mereka bermain, tanpa Martial fit, mereka bisa menjadi kandidat juara liga. Tapi, sepakbola bukan hitungan matematis, anda harus memulai liga yang baru dengan lawan yang baru.” ucap Saha dilansir dari DAZN.

Van Persie Yakin Fergie Marah Besar Lihat Permainan MU Di Turki
Sir Alex Ferguson (kiri) & Robin van Persie (kanan). Sumber Goal

“Proyeksi yang kita semua bisa lihat adalah Harry Kane menggaransi gol-gol dan assist-assist. Dia mempunyai karisma itu, saya melihatnya.”

“Dampak dari Van Persie jelas. Manajer, Sir Alex Ferguson, bilang berikan bola ke Robin, ‘berikan bola ke orang itu dan kita akan menjuarai liga’. Saya pikir itu akan sama, beri bola ke Harry dan ada suatu hal spesial di akhir musim,” jelas Saha.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com