Baru Empat Hari di Real Betis, Eks Barcelona Malah Dikirim ke Arab Saudi
Sumber: dazn.com

Barcelona Konfirmasi Alex Collado Diperkirakan Absen Selama 3 Bulan

Catrine Mega - January 5, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLaLigaFC Barcelona mengonfirmasi bahwa Alex Collado harus menepi sejenak dari lapangan karena mengalami cedera paha selama tiga bulan.

Saat ini, Collado sedang berada di bawah pengamatan tim medis Elche dan Barcelona. Kedua belah pihak masih terus memantau kondisi Collado untuk menentukan berapa lama waktu yang dibutuhkan sang pemain untuk pulih.

Sumber: barcablaugranes.com

Barcelona telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait cedera yang dialami oleh Collado.

“Alex Collado mengalami masalah pada otot di paha kanannya. Pengobatan dan pemulihan cederanya akan ditangani secara bersama-sama oleh tim medis Elche CF dan FC Barcelona. Progres pemulihannya akan menjadi acuan kapan ia bisa kembali bermain,” demikian pernyataan Barcelona, dilansir dari Barca Blaugranes.


Baca juga:


Baik Barcelona maupun Elche tak menyebutkan berapa lama waktu yang dibutuhkan Collado untuk pulih dari cederanya. Namun, diperkirakan butuh waktu sekitar tiga bulan bagi sang pemain untuk sembuh.

Collado dipinjamkan ke Elche musim panas lalu karena tak ada tempat untuknya di skuad utama Xavi Hernandez. Musim lalu, Collado juga harus menghabiskan satu musim masa pinjaman bersama Granada.

Sayangnya, pemain 23 tahun ini gagal membuktikan dirinya selama masa pinjaman. Musim ini saja, ia hanya tampil sebanyak sembilan kali dari 15 pekan yang sudah berjalan di LaLiga. Sementara itu, Elche terancam degradasi musim depan karena saat ini tengah terpuruk di dasar klasemen dengan torehan empat angka saja.

Cedera yang dialami Collado ini terjadi hanya satu hari setelah manajemen Barcelona mengonfirmasi cedera Nico Gonzalez yang juga tengah menjalani masa pinjaman di Valencia CF. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com