Prancis vs Polandia: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
Prancis vs Polandia: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

Prancis vs Polandia: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

A Hendra - December 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Babak 16 besar Piala Dunia 2022 bakal mempertemukan Prancis, selaku juara grup D melawan Polandia yang lolos sebagai runner-up grup C. Duel kedua kesebelasan bakal dihelat di Al Thumama Stadium, Minggu (4/12) malam WIB.

Baik Prancis maupun Polandia, melenggang ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar setelah menelan kekalahan di laga terakhir di masing-masing grup. Polandia dilibas Argentina dengan skor 0-2, sementara Prancis secara mengejutkan tumbang di tangan Tunisia 0-1.

Meski sama-sama kalah di laga pamungkas fase penyisihan grup, di atas kertas Prancis masih diunggulkan menang atas Polandia. Ketajaman jadi salah satu faktor tim Ayam Jantan layak dijagokan bakal lolos ke babak selanjutnya.

Lewandowski: Prancis Lebih Berbahaya dari Argentina
Timnas prancis, Foto: dok blok-a

Dari tiga pertandingan yang dilakoni di fase grup, pasukan Didier Deschamps mampu menggelontorkan sebanyak enam gol, kontras dengan Polandia yang hanya mencetak dua gol dan kemasukan dua gol di penyisihan grup C.

Selain itu, secara head to head Prancis juga masih sangat superior atas tim Elang Putih. Dari total 16 pertemuan terakhir, Les Bleus mendominasi dengan delapan kemenangan berbanding tiga milik Polandia, di mana lima laga lainnya berakhir imbang.


Baca Juga:


Walau berstatus tim kuda hitam, namun Polandia sebetulnya punya catatan kemenangan lebih baik dari Prancis dalam lima pertemuan terakhir.

Polandia sukses mengoleksi tiga kemenangan, dengan cuma sekali menderita kekalahan dan satu kali imbang dalam lima duel terakhir kontra Prancis. Hebatnya lagi, Polandia mampu meraih tiga clean sheet dalam lima duel terakhir itu. (IRM)

Perkiraan Susunan Pemain:

Prancis (4-2-3-1): Hugo Lloris, Jules Kounde, Raphael Varane, Dayot Upamencano, Theo Hernandez, Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot, Antoine Grizeman, Ousmane Dembele, Olivier Giroud, Kylian Mbappe

Pelatih: Didier Deschamps

Polandia (4-4-2): Wojciech Szczesny, Matthew Cash, Kamil Glik, Jakub Kiwior, Bartosz Bereszynski, Poitr Zielinski, Krystian Bielik, Grzegorz Krychowiak, Przemyslaw Frankowski, Robert Lewandowski, Krysztof Piatek

Pelatih: Czeslaw Michniewicz

Live Streaming

Kamis, 28 Maret 2024
20:30 Persib Bandung vs Bhayangkara FC Liga 1 Vidio.com
Sabtu, 30 Maret 2024
20:30 Bali United vs Persija Jakarta Liga 1 Vidio.com
Minggu, 31 Maret 2024
00:00 S.S. Lazio vs Juventus Serie A Vidio.com
00:30 Bayern Munich vs Borussia Dortmund Bundesliga beIN Sports
03:00 FC Barcelona vs Las Palmas LaLiga Vidio.com
22:30 Manchester City vs Arsenal Liga Inggris Vidio.com
Senin, 1 April 2024
01:45 Olympique Marseille vs Paris Saint-Germain (PSG) Ligue 1 Vidio.com
02:00 Real Madrid vs Atletic Bilbago LaLiga Vidio.com

Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com