Tokyo Verdy
Foto: Instagram Tokyo Verdy

Pratama Arhan Datang, Tokyo Verdy Ketiban Untung

Dimas Sembada - February 16, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia  – Klub J League 2 Japan, Tokyo Verdy, resmi mendatangkan wonderkid Indonesia, Pratama Arhan. Arhan didatangkan dengan status bebas transfer dari PSIS Semarang

Belum genap satu hari sejak diumumkan, klub asal Jepang tersebut sudah mendapat untung. Bak mendapat durian runtuh, followers instagram Tokyo Verdy meningkat tajam.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by 東京ヴェルディ (@tokyo_verdy)

Sebelum memperkenalkan Arhan, instagram klub hanya memiliki 51,2 ribu pengikut. Kini, sampai pukul 16:30 WIB, pengikutnya melonjak hampir 150 persen atau tepatnya berada di angka 135 ribu pengikut.

Tokyo Verdy Bukan Klub Asing

Bergabungnya Pratama Arhan dengan klub Jepang makin menambah daftar pesepakbola Indonesia yang mengadu nasib di negara matahari terbit tersebut. Sebelumnya sempat ada nama Ricky Yakobi yang merumput untuk Matsushita Elektrik FC.

Resmi! Pratama Arhan Gabung Klub Jepang Tokyo Verdy

Juga ada Irfan Bachdim yang malang melintang di Liga Jepang bersama Ventforet Kofu dan Consolde Saporo. Begitupun dengan Stefano Lilipaly yang pernah membela Consolde Saporo pada 2014 silam.


Baca Juga: 


Khusus buat Tokyo Verdy, klub Pratama Arhan juga sepatutnya tidak asing dengan sepak bola Indonesia. Pada Liga Champions Asia 1995, – Verdy Kawasaki – nama klub sebelum berganti nama – pernah bertandang ke Stadion Siliwangi, Bandung.

Kala itu Verdy Kawasaki menjadi wakil Jepang di Liga Champions Asia dan berada satu grup bersama Persib, Thai Farmers Bank dan Seongnam Ilhwa yang diperkuat olah pelatih Tim Nasional Indonesia, Shin Tae-yong.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com